KontrolFreek Umumkan Thumbstick Untuk Konsol Playstation dan Xbox
Setelah diakuisisi oleh SteelSeries, KontrolFreek, kembali meluncurkan beragam aksesoris gaming yang inovatif. Salah satu yang teranyar adalah Thumbstick generasi terbaru yang diciptakan untuk konsol game Playstation dan Xbox.
Fitur KontrolFreek Thumbstick
KontrolFreek Thumbstick generasi terbaru hadir dengan mekanisme prong generasi keempat. Menurut KontrolFreek, penggunaan mekanisme terbaru ini mampu memberikan performa terbaik dalam hal kestabilan dan keamanan bagi gamer. Ini karena Thumbstick hadir dengan material karet terbaik yang mampu meningkatkan grip dan meminimalisir terjadinya selip saat sesi gaming berlangsung. Keuntungan lain, gamer juga bisa merasakan kenyamanan lebih sehingga tangan menjadi tidak cepat lelah.
Thumbstick ini juga dilengkapi dengan thumb grips paling canggih yang mempunyai opsi tiga pilihan ketinggian. Salah satunya adalah opsi thumb grips yang lebih tinggi 13.25mm dari thumb grips bawaan untuk performa yang lebih presisi. Ketiga opsi yang tersedia menjadikannya sangat ideal untuk beragam genre game dari FPS, RPG, Battle Royale dan beberapa judul game komptisi e-sports.
KontrolFreek Thumbstick tersedia dengan tiga varian yaitu ThumbFreek FPS Freek Galaxy yang ketinggiannya bisa diatur, Performance Kit Inferno yang bisa meningkatkan akurasi, dan KontrolFreek Omni yang menawarkan kenyamanan ekstra untuk sesi gaming yang lama. Ketiganya tersedia untuk konsol Playstation 5, Playstation 4, Xbox X/S dan Xbox One.
Harga KontrolFreek Thumbstick
KontrolFreek Thumbstick saat ini sudah tersedia di Indonesia melalui KontrolFreek official store di Tokopedia. Harga KontrolFreek Thumbstick sekitar Rp270.000.