Quantcast
Foto & VideoKamera MirrorlessNews

Fujifilm Hadirkan Firmware 4.00 untuk Tingkatkan Kinerja Autofocus X-T3

Di awal Oktober lalu Fujifilm mengumumkan akan menghadirkan pembaruan firmware untuk kamera mirrorless Fujifilm X-T3. Tidak perlu waktu lama, pembaruan firmware 4.00 yang dijanjikan Fujifilm tersebut kini resmi dirilis dan bisa dinikmati oleh seluruh pengguna Fujifilm X-T3.

fujifilm X T3

Fitur pembaruan firmware 4.00 Fujifilm X-T3

Menurut Fujifilm, pembaruan firmware 4.00 untuk Fujifilm X-T3 ini difokuskan pada sektor autofocus dan memperbaik bug minor. Tidak tanggung-tanggung, lewat firmware 4.00 kecepata autofocus Fujifilm X-T3 diklaim bisa meningkat hingga tiga kali lipat.

Sebelumnya, kecepatan autofocus Fujifilm X-T3 sekitar 0.06 detik. Setelah menggunakan firmware 4.00 kecepatan autofocusnya meningkat hingga sekitar 0.02 detik saja. Ini menjadikan kecepatan autofocus Fujifilm X-T3 setara dengan Fujifilm X-T4.

Selain kecepatan, algoritma prediksi autofocus juga turut ditingkatkan. Kemampuan autofocus melacak pergerakkan dan posisi subyek, termasuk kemampuan autofocus melacak berdasarkan mata dan wajah subyek kini dua kali lebih cepat dan akurat jika dibandingkan firmware versi 3.30. Firmware 4.00 ini juga meningkatkan kinerja autofocus di kondisi temaram hingga -7 EV menggunakan lensa Fujifilm XF 50mm F/1.0 dan menyediakan opsi batasan fokus untuk menentukan rentang fokus.

Ketersediaan Firmware 4.00 Fujifilm X-T3

Firmware 4.00 untuk Fujifilm X-T3 saat ini sudah tersedia dan bisa diunduh gratis melalui situs Fujifilm di sini. Bersamaan dengan diumumkannya Firmware 4.00 untuk Fujifilm X-T3, Fujifilm juga merilis pembaruan firmware 2.11 yang ditujukan untuk pengguna Fujifilm X-H1. Di pembaruan firmware versi 2.11 ini Fujifilm hanya menghadirkan perbaikan bug minor untuk Fujifilm X-H1.

Back to top button