Quantcast
Aksesoris Foto & VideoFoto & VideoNews

Canon Perkenalkan Lensa Pancake 40mm F/2.8 dan Lensa Zoom 18-135mm f/3.5-5.6 IS STM

canon STM lens

Dari seluruh produsen kamera yang ada saat ini, hanya Canon yang masih belum memperlihatkan tanda-tanda akan merilis sebuah kamera CSC (Compact System Camera). Bahkan kini mereka merilis dua lensa baru yang menarik untuk jajaran kamera DSLR miliknya. Kedua lensa terbaru Canon ini adalah Canon 40mm F/2.8 STM Pancake dan Canon 18-135mm F/3.5-5.6 IS STM.

Di dalam kedua lensa tersebut, Canon membenamkan teknologi terbarunya, STM (Stepper Motor Technology), yang menggantikan teknologi USM (Ultra Sonic Motor). Teknologi STM sendiri menjanjikan performa autofokus lebih cepat, tidak berisik, dan lebih optimal berkerja dengan autofokus bersistem deteksi kontras. Spesifikasinya ini memberikan keunggulan tersendiri dibandingkan lensa lama Canon, saat Anda menggunakannya untuk merekam video.

Selain memperkenalkan teknologi STM pada kedua lensa terbarunya, Canon juga memperkenalkan fitur Dynamic IS pada Canon 18-135mm F/3.5-5.6. Sistem image stabilizer Dynamic IS dijamin akan lebih stabil dari sistem image stabilizer pada umumnya. Karena memang sistem ini khusus dirancang untuk mendeteksi pola pergerakan yang berbeda-beda seperti misalnya pada saat pengambilan video atau saat merekam aksi yang cepat. Kedua lensa baru Canon ini juga dilengkapi dengan satu fitur baru yaitu Full Time Manual Focus. Dengan fitur ini, Anda tetap dapat mengatur fokus lensa secara manual meski setting lensa berada pada mode autofokus.

Untuk lensa 18-135mm, versi baru ini sedikit lebih tipis dan memiliki desain yang agak berbeda jika dibandingkan dengan lensa Canon EF 18-135mm yang sudah cukup uzur. Harganya ternyata juga terpaut jauh.

Rencananya lensa zoom 18-135 versi baru ini dijual seharga US$549. Sementara lensa Canon Pancake 40mm f/2.8 STM akan dilego di kisaran US$199 atau sekitar 1,8 juta. Mahal atau murah ya?

Satu komentar

Back to top button