12 Fitur Tambahan Hadir di Pembaruan WhatsApp
Aplikasi WhatsApp terus berkembang. Di pembaruan versi terbaru WhatsApp membawa cukup banyak fitur. Tercatat ada 12 fitur baru yang tersedia. Penasaran apa saja?
12 Fitur baru WhatsApp
1. Indikator Online di Grup Chat. Sekarang Anda bisa melihat anggota grup yang sedang aktif. Nama mereka akan ditampilkan di bawah nama grup.
2. Notifikasi grup lebih terkendali. Anda bisa mengatur untuk hanya mendapatkan notifikasi penting saja seperti mention, balasan, atau pesan dari kontak yang sudah disimpan. Cocok untuk pengguna dengan banyak grup chat. Jadi, tidak dibebani notifikasi yang kurang penting.
3. Buat Event di chat pribadi. Buat Event kini tidak lagi hanya di dalam grup, tapi juga di chat personal. Anda bisa undang teman, atur tanggal dan waktu, bahkan menambahkan peserta yang tentatif kalau belum yakin bisa datang. Event juga bisa pin di bagian atas chat agar tidak terlewat.
4. Reaksi lebih cepat. Anda dapat memanfaatkan reaksi orang lain untuk bereaksi dengan cara yang sama terhadap sebuah pesan. Tap saja reaksi orang lain tersebut, dengan begitu tidak perlu repot mencari emoji lagi untuk membuat reaksi.
5. Pindai dokumen langsung di iPhone. Pengguna iPhone sekarang bisa langsung pindai dan kirim dokumen lewat WhatsApp. Ada juga fitur crop dan simpan dokumen.
6. WhatsApp jadi aplikasi default di iPhone. Di iOS versi terbaru, Anda bisa menjadikan WhatsApp sebagai aplikasi pesan dan panggilan utama. Caranya, buka Pengaturan > Default, lalu pilih WhatsApp.
7. Zoom Saat Panggilan Video di iPhone. Pengguna iPhone bisa memperbesar tampilan saat panggilan video dengan gerakan mencubit layar.
8. Tambah orang ke panggilan dari Chat. Sedang seru panggilan 1 lawan 1? Anda kini bisa langsung menambahkan teman lain dari chat. Tidak perlu lagi menutup panggilan terlebih dulu.
9. Panggilan Video Lebih Stabil. Kalau koneksi internet kencang dan stabil, kualitas panggilan video bisa otomatis ditingkatkan jadi HD. Jadi, gambar lebih jernih dan tidak patah-patah.
10. Video Note di Channel. Admin channel sekarang bisa merekam dan membagikan video pendek ke pengikutnya.
11. Transkrip Pesan Suara di Channel. Fitur ini bisa membuat ringkasan teks untuk Anda dari pesan suara yang ada di channel.
12. Kode QR untuk Channel. Admin channel kini bisa membuat kode QR. Dengan begitu bisa mempermudah orang lain untuk bergabung. Cukup scan QR dan bisa langsung masuk ke dalam channel!.