Quantcast
AplikasiAndroidNewsTech NewsTips

Deretan Fitur Canggih Galaxy Enhance-X, Aplikasi Edit Foto Instan untuk Samsung Galaxy S23

Samsung menghadirkan aplikasi editing foto yang ditujukan khusus untuk pengguna perangkatnya. Disebut Galaxy Enhance-X, aplikasi berbasis AI ini menawarkan sederet fitur canggih untuk memudahkan pengguna menyunting foto sesuai kebutuhan. Apa saja fiturnya?

Fitur Galaxy Enhance-X

Galaxy Enhance X 2

Aplikasi Galaxy Enhance-X menjanjikan kepraktisan dalam melakukan editing foto. Singkatnya, semua dapat dikerjakan secara cepat. Ada cukup banyak fitur yang tersedia. Mulai dari fitur standar seperti HDR untuk mengoptimalkan dynamic range pada foto, maupun Brighten untuk membuat foto terlihat lebih terang.

Untuk menyempurnakan bagian wajah, aplikasi ini memiliki fitur Face yang memungkinkan mengatur kehalusan kulit, warna kulit, ukuran mata, dan sebagainya. Sementara fitur Potrait menawarkan beberapa level efek blur pada background.

Bagi yang tidak suka ribet, Galaxy Enhance-X menyediakan tombol Magic yang secara cerdas akan mengerjakan semua penyuntingan yang diperlukan hanya dengan satu sentuhan saja. Cocok digunakan misalnya saat foto aslinya tampak agak gelap atau suram, dan butuh dipercantik agar lebih menarik.

Galaxy Enhance-X

Asyiknya lagi, aplikasi ini memiliki fungsi upscale untuk meningkatkan foto hingga 4 kali lipat dari resolusi aslinya. Fitur keren lainnya yang patut dicoba adalah Fix Moire. Gunanya mengeliminasi garis buram yang terlihat ketika Anda memotret dari display lain, contohnya monitor.

Remove Reflection sesuai namanya berguna untuk menghapus pantulan. Sedangkan Remove Shadows tentu untuk menghapus bayangan yang tidak diinginkan. Beberapa fitur lainnya yang juga ditawarkan antara lain Fix Lens Distortion dan Sharpen.

Meluncur untuk Samsung Galaxy S23 Series

Samsung baru-baru ini meluncurkan versi beta Galaxy Enhance-X 1.0.55 yang ditujukan untuk Galaxy S23 Series. Sebelumnya, aplikasi serupa dengan nama Enhance-X sudah lebih dulu dirilis untuk trio Galaxy S22 sejak tahun lalu.

Samsung Galaxy S23 Ultra lavender cream

Enhance-X sudah tidak lagi tersedia dan akan digantikan dengan Galaxy Enhance-X. Nantinya, aplikasi tersebut juga akan meluncur untuk Galaxy S22, S21, dan bahkan Galaxy A Series.

Bagi Anda pengguna Galaxy S23 Series yang ingin langsung mencoba aplikasi edit foto Galaxy Enhance-X, langsung saja menuju Samsung Galaxy Store atau klik tautan berikut ini.

Kesan Pertama

Sekilas deretan fitur yang dimiliki aplikasi ini amat berguna untuk pengguna yang butuh tools editing praktis dan ringkas. Dengan berbekal satu aplikasi saja, Anda bisa mengubah foto yang kurang apik menjadi lebih sedap dipandang dan dipamerkan ke media sosial.

Keunggulan utamanya, aplikasi ini sangat mudah digunakan. Jadi tidak ada salahnya jika Anda memasangnya di hp Samsung S23 Series untuk menyempurnakan hasil foto kameranya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button