Quantcast
ReviewMobile GadgetSmartphone

Review OPPO A16e

OPPO A16e
7.3
Cek Harga

Setelah A16, OPPO A16e hadir di Indonesia yang dijanjikan punya baterai dengan daya tahan lama. Kabar menariknya, smartphone entry-level ini kembali dijual dengan harga yang ramah kantong, yaitu 1,6 jutaan rupiah. Seperti apa pengalaman penggunaan yang ditawarkannya? Yuk, langsung saja simak ulasan singkat kami.

Kualitas rancang bangun yang solid

Meski tergolong ponsel terjangkau, OPPO A16e tetap tampil dengan build-quality atau kualitas rancang bangung yang amat baik. Materialnya terasa solid dan sama sekali tidak terkesan murah. OPPO mengedepankan desain ramping dengan bingkai tengah yang tipis dan cover belakang 3D yang pas dengan kontur tangan.

OPPO A16e

Salah satu perbedaan utama antara desain A16e dengan saudara tuanya, A16, adalah frame kamera. A16e dibuat lebih minimalis karena dari segi harga memang lebih murah. OPPO menyediakan dua opsi warna, Blue seperti yang kami ulas di artikel ini, dan Midnight Black.

Sementara di bagian depan Anda akan menemukan layar 6,52 inci HD+ yang memiliki poni bergaya tetesan air untuk menampung kamera selfie. Bezel di sekeliling layarnya masih agak tebal, tapi masih terbilang wajar untuk ukuran ponsel 1 jutaan rupiah.

OPPO A16e

Dari segi pengoperasian, OPPO A16e terasa cukup nyaman digenggam menggunakan satu tangan. Dimensinya pas dengan ketebalan hanya 7,85mm. Bobotnya juga cukup ringan, 175 gram. Perpaduan yang pas untuk dimasukkan ke saku celana. Yang menjadi catatan kami adalah finishing glossy-nya yang mudah kotor oleh bekas jari.

Perlu diketahui bahwa A61e mengantongi sertifikasi IPX4 yang artinya tahan terhadap cipratan air. Tidak perlu khawatir jika sedang berada di luar ruangan lalu turun hujan, atau tidak sengaja ketumpahan air. Bodinya juga dirancang tangguh agar ideal untuk pemakaian jangka panjang.

OPPO A16e Blue 4

Di bagian bawah Anda akan menemukan port microUSB berdampingan dengan lubang speaker, audio jack 3.5mm, dan mic. Ya, port-nya masih microUSB, belum USB-C. A16e tidak punya sensor sidik jari. Itu artinya, untuk mengunci ponsel Anda bisa mengandalkan face unlock maupun password. Untuk slot sudah ada tiga, antara lain dua untuk nano SIM-card dan satu untuk microSD.

Layar All-day Eye Care

Seperti disebutkan di atas, OPPO A16e punya layar berukuran 6,52 inci dengan resolusi HD+. Tidak masalah belum Full HD, karena gambar yang disajikan masih terlihat lumayan tajam dan dari segi beban kerja juga bakal lebih ringan bagi chipset.

OPPO A16e Blue 3

Layar ini didukung All-day Eye Care yang terdiri dari Sunlight Display, Moonlight Display, dan AI Smart Backlight. Dengan kombinasi fitur-fitur tersebut, layar ponsel ini akan lebih nyaman dipandang di berbagai kondisi dan tidak membuat mata cepat lelah.

Kamera oke di kondisi cahaya ideal

OPPO A16e Blue 5

Untuk mengabadikan momen sehari-hari, Anda bisa memanfaatkan kamera utama 13 MP di belakang dan kamera selfie 5 MP. Ya, hanya ada satu kamera saja di belakang. Itu artinya OPPO memangkas lensa makro dan kamera mono yang sebelumnya ada di seri A16.

Walaupun hanya satu kamera belakang saja, OPPO menambahkan fitur HDR Backlight yang dapat mempertahankan detail ketika memotret dengan cahaya latar yang kuat, atau cahaya redup. Menurut kami fitur ini amat berguna untuk skenario pemotretan di siang hari. Bahkan saat memakai kamera depan pun, hasil fotonya tetap oke meski menantang arah datangnya cahaya.

IMG20220531082514

IMG20220531084702

IMG20220531082848

IMG20220525130016

IMG20220525161244

Singkatnya, hasil foto OPPO A16e baik dengan kamera belakang maupun depan sama-sama baik, asalkan cahayanya ideal. Detail yang ditangkap masih tinggi, dan dynamic range-nya tergolong istimewa untuk sebuah smartphone yang harganya hanya 1,6 jutaan rupiah saja. Reproduksi warnanya sendiri menampilkan kontras yang sedikit diangkat agar foto tampak lebih hidup.

Untuk perekaman video, OPPO A16e hanya mampu hingga 1080p 30fps. Menurut kami itu sudah lebih dari cukup. Bahkan hasil rekaman videonya sudah bagus dari segi ketajaman, warna, dan dynamic range. Tapi karena tidak ada fitur stabilizer, agak sulit untuk mendapatkan hasil yang stabil saat merekam sambil bergerak.

Full HD 30fps (2)

Full HD 30fps (1)

Kinerja mulus untuk pemakaian standar

Dari sektor performa, OPPO A16e dipersenjatai chipset MediaTek Helio P22 beserta System Booster untuk mengoptimalkan sistem dan heatsink lembaran grafit untuk mencegah panas. Smartphone ini hanya ditawarkan dalam satu varian memori saja, yaitu 3/32 GB. Jika ruang penyimpanan bawaannya kurang, Anda bisa menambahkan microSD.

Untuk skenario pemakaian standar sehari-hari seperti chatting, video call, media sosial, atau menonton video di YouTube, kinerjanya terasa cukup mulus. Helio P22 memang tidak dirancang untuk kebutuhan yang berat. Untuk gaming pun hanya untuk judul-judul yang tidak menuntut grafis tinggi saja. Mobile Legends? Masih bisa dan cukup lancar ‘kok!

Smartphone ini mengadopsi sistem operasi ColorOS 11.1. Beragam fitur berguna seperti FlexDrop, Terjemahan Tiga Jari, dan Tangkapan Layar Bebas (FreeForm Screenshot) tersedia di sini. Asyiknya lagi, ada fitur bernama Background Stream untuk menikmati musik atau video pada latar belakang saat bekerja atau bermain.

OPPO A16e dibekali baterai berkapasitas 4.230 mAh dan dipadukan sederet fitur seperti Super Nighttime Standby, Optimized Night Charging, dan Super Power Saving Mode untuk daya tahan yang lebih lama. Selama pengujian kami, sangat mudah untuk mendapatkan durasi pemakaian seharian penuh. Bahkan, terkadang bisa sampai 1,5 hari.

Yang harus digarisbawahi, Anda tidak akan menemukan teknologi pengisian daya cepat di sini. Dengan charger bawaannya, butuh waktu sekitar 2,5 jam agar baterai dapat terisi penuh 100 persen dari kondisi sekitar 5 persen.

Kesimpulan

OPPO A16e bisa menjadi opsi yang menarik untuk pengguna pemula yang baru ingin beralih ke smartphone Android 4G. Harganya murah, dan dari segi fitur juga cukup bisa diandalkan untuk pemakaian standar sehari-hari. Yang paling penting, kualitasnya terjamin untuk penggunaan jangka panjang.

Bagi yang berminat, OPPO A16e 3/32 GB dijual dengan harga Rp1.699.000. Pembelian bisa melalui aplikasi OPPO Store yang terpasang di seluruh smartphone OPPO atau OPPO Official Store pada jaringan situs e-dagang terkemuka seperti Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli, JDID, Akulaku, dan Tiktok Shop.

Kelebihan OPPO A16e:

  • Build quality amat baik untuk ukuran ponsel entry-level
  • Ringan dan nyaman digenggam
  • Desain cukup menarik
  • Sertifikasi IPX4 untuk ketahanan terhadap cipratan air
  • Layar nyaman dipandang
  • Kamera lumayan bagus di kondisi cahaya yang pas
  • Kinerja mulus untuk keperluan ringan sehari-hari
  • ColorOS 11 didukung beragam fitur berguna
  • Baterai awet

Kekurangan OPPO A16e:

  • Bodi mudah kotor oleh bekas jari
  • Tidak ada sensor sidik jari

OPPO A16e cocok untuk:

  • Pelajar: Ponsel ini ideal untuk anak sekolah dengan kebutuhan seperti belajar online dan membuat tugas.
  • Pengguna pemula: Baru beralih dari feature phone ke smartphone? A16e bisa menjadi opsi yang tepat sebagai perangkat pertama Anda.
  • Karyawan yang mobile: Kalau butuh ponsel murah dengan baterai awet, desain tangguh, dan kinerja untuk kebutuhan standar seperti komunikasi, A16e layak dicoba.

 

OPPO A16e
OPPO A16e
OPPO A16e bisa menjadi opsi yang menarik untuk pengguna pemula yang baru ingin beralih ke smartphone Android 4G.
7.3
Cek Harga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Desain
Fitur dan Performa
Baterai
Hasil Foto
Harga
Final Score

Back to top button