Quantcast
KomputerAksesoris KomputerNews

EPOS H3: Headset Gaming untuk Gamer PC dan Konsol

Setelah meluncurkan earbud nirkabel gaming di bulan Januari lalu, EPOS kini mengumumkan headset gaming EPOS H3. Headset gaming teranyarnya ini menawarkan fitur menarik dengan harga jual yang kompetitif.

EPOSH3 1

Fitur EPOS H3

Seperti kebanyakan headset gaming rancangannya juga mengadopsi gaya close back. Bobotnya dibuat ringan agar lebih nyaman digunakan bermain game dalam jangka waktu lama. Satu hal yang menarik, bagian earpad headset gaming ini dirancang modular. Jadi, gamer bisa dengan mudah mengganti earpad jika rusak atau sudah tidak lagi nyaman digunakan.

EPOS H3 3

Fitur EPOS H3 tergolong sederhana. Headset gaming ini juga bukan termasuk headset gaming nirkabel. Konektivitasnya masih mengandalkan kabel jack audio 3.5mm. Dengan begitu, gamer bisa menghubungkannya ke PC, Mac, dan beragam model konsol seperti Playstation 4, Playstation 5, Nintendo Switch, dan Xbox untuk bermain game.

EPOS H3 2

Sayangnya, tidak disebutkan lebih detil ukuran driver yang digunakan. Headset gaming ini hanya disebutkan mampu menghasilkan suara di respon frekuensi 10 hingga 30,000 Hz dengan tingkat impedansi 20 Ohm. Sebagai tambahan , gamer juga bisa menemukan fitur mikrofon untuk bicara saat sesi gaming berlangsung. Untuk memberikan kemudahan kepada gamer hadir fitur audio dial. Audio dial ini bisa berfungsi untuk mempermudah pengaturan volume suara.

Harga EPOS H3

Menyesuaikan gaya gamer pilihan warnanya ada dua yaitu hitam dan putih. Harga EPOS H3 US$119 atau sekitar 1,7 Juta Rupiah. Berminat?

Back to top button