Quantcast
Mobile GadgetNewsWearable

Amazfit T-Rex Pro: Jam Tangan Pintar Tahan Banting, Bisa Menyelam Hingga 100 Meter

Dirancang untuk aktivitas outdoor, Amazfit mengumumkan jam tangan pintar tangguh T-Rex Pro. Jam tangan pintar ini merupakan versi pembaruan dari Amazfit T-Rex yang diumumkan tahun 2020 lalu.

Amazfit T Rex Pro 1

Fitur Amazfit T-Rex Pro

Rancangan bodinya yang tahan banting hadir dengan material polikarbonat dan tetap sesuai standar militer MIL-STD-810G. Bedanya, di versi Pro ini Amazfit meningkatkan fitur ketahanannya di dalam air. T-Rex Pro kini tahan air dengan standar 10ATM. Jadi, bisa diajak menyelam hingga kedalaman 100 meter. Lebih baik jika dibandingkan T-Rex yang hanya 5ATM atau 50 meter.

Amazfit T Rex Pro 2

Peningkatan fitur T-Rex Pro yang lain ada di sensor pemantau detak jantungnya. Amazfit T-Rex Pro kini hadir dengan sensor optikal BioTracker 2 PPG yang mampu mengukur dan memantau detak jantung dengan lebih akurat.

Untuk fitur lain, T-Rex Pro kini didukung sistem navigasi GPS dengan satelit global GLONASS, BeiDou dan Galileo. Jam tangan ini juga telah membawa sensor SpO2 untuk mengukur kadar oksigen dalam darah, fitur pemantau pola tidur dan 100 opsi mode olahraga.

Spesifikasi Amazfit T-Rex Pro

Amazfit T Rex Pro 3
Sementara, untuk spesifikasi T-Rex Pro masih terlihat identik dengan T-Rex. T-Rex Pro hadir dengan layar sentuh AMOLED berukuran 1.3 inci yang resolusinya 360 x 360 pixel. Jam tangan pintar ini menjalankan sistem operasi Zepp RTOS yang kompatibel dengan smartphone Android dan iOS.

Untuk daya tahan baterainya T-Rex Pro bisa digunakan hingga sekitar 18 hari untuk sekali isi ulang baterai. Cukup tahan lama jika dibandingkan jam tangan pintar lain dengan sistem operasi Wear OS dari Google.

Harga Amazfit T-Rex Pro

Amazfit T-Rex Pro tersedia dengan tiga pilihan warna yaitu Meteorite Black, Desert Grey dan Steel Blue. Harga Amazfit T-Rex Pro US$180.

Back to top button