Quantcast
NewsFoto & VideoLensa

Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT: Lensa Ultra Wide Paling Ringkas dan Ringan untuk Mirrorless MFT

Pabrikan lensa Venus Optics yang menaungi brand Laowa populer dengan inovasi lensa ultra wide angle yang nyaris tanpa distorsi. Nah, lewat Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT, Venus Optics kembali menaikkan standar lensa ultra wide angle dengan mengedepankan rancangan bodi yang sangat ringkas dan ringan.

Laowa 10mm f2 Zero D MFT 1

Desain Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT

Menurut Venus Optics, Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT tercipta karena belum ada lensa ultra wide untuk kamera mirrorless dengan sensor Micro Four Third (MFT) yang dimensinya sangat ringkas. Dengan begitu, bisa terpasang ke gimbal untuk pengambilan video dengan mudah dan bisa masuk ke saku celana untuk dibawa ke mana saja.

Laowa 10mm f2 Zero D MFT 2

Jadi, tidak perlu heran dimensi Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT paling ringkas jika dibandingkan dengan Laowa 9mm F/28 Zero-D dan Laowa 7.5mm F/2 MFT. Bobotnya juga sangat ringan yakni hanya sekitar 124 gram saja. Cocok untuk bodi kamera mirrorless Olympus dan Panasonic dengan sensor MFT yang umumnya berdimensi ringkas.

Fitur Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT

Di balik dimensi bodinya yang sangat ringkas dan ringan, Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT membawa rancangan lensa 11 elemen dalam 7 grup, termasuk tiga elemen lensa low dispersion.

Seperti lensa Venus Optics yang lain Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT juga bisa menghasilkan foto sudut lebar yang nyaris tanpa distorsi. Menjadikannya sangat ideal untuk foto lanskap, arsitektur dan interior.

Harga Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT

Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT sudah tersedia dan bisa di pre-order melalui situs Venus Optics. Harga Laowa 10mm f/2 Zero-D MFT US$399.

Back to top button