Quantcast
Audio VideoMobile GadgetNews

Redmi Air Dots S: Earbuds Nirkabel Murah dengan Mode Gaming

Harga yang murah menjadi salah satu kunci sukses Redmi Air Dots bertarung di segmen earbuds nirkabel yang semakin banyak peminat. Nah, untuk mempertahankan prestasinya tersebut Redmi kini meluncurkan Air Dots S yang membawa beberapa fitur baru.

Redmi Air Dots S 1

Desain Redmi Air Dots S

Di sektor desain dan spesifikasinya Air Dots S masih sama seperti Redmi Air Dots. Di balik desainnya yang mungil Air Dots S tetap membawa driver 7.2mm, mendukung kendali sentuh yang intuitif, dan dilengkapi fitur penangkal bising untuk panggilan telepon yang lebih jernih. Rancangannya juga sudah tahan cipratan air dengan rating IPX4. Jadi, pengguna tidak perlu khawatir saat mengajaknya olahraga.

Fitur Redmi Air Dots S

Pembaruan terlihat di fiturnya. Menurut Redmi, Air Dots S membawa dua fitur baru. Pertama, Air Dots S kini didukung mode output suara mono. Dengan demikian, modul earbuds kiri dan kanan masing-masing bisa menjadi receiver dan mengeluarkan output suara yang berbeda.

Pembaruan kedua ada di sektor konektivitas. Meski masih tetap mengandalkan konektivitas Bluetooth 5.0, kemampuan transmisi suaranya diklaim kini lebih baik. Bahkan, di Air Dots S gamer juga bisa menikmati mode Game dengan tingkat latensi rendah agar suara yang dihasilkan bisa sinkron dengan aksi yang ada di game.

Baterai Redmi Air Dots S

Redmi Air Dots S 2
Sama seperti pendahulunya, daya tahan baterai Air Dots S hanya sekitar 4 jam untuk sekali isi ulang baterai. Dengan bantuan case pelindungnya Anda bisa mendapatkan waktu guna hingga sekitar 12 jam.

Harga Redmi Air Dots S

Redmi Air Dots S saat ini sudah tersedia di pasaran China dengan harga jual US$14 atau sekitar 200 ribu Rupiah.

Back to top button