Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

realme 6 dan realme 6 Pro: Duo Smartphone Kelas Menengah dengan Layar 90Hz

realme siap kembali menggebrak pasar smartphone di kelas menengah dengan meluncurkan dua produk terbarunya yang diberinama realme 6 dan realme 6 Pro. Meski akan dijual dengan harga yang kompetitif, kedua perangkat punya sebuah fitur menarik yang biasanya justru hadir di produk kelas atas. Apa itu?

Layar dengan refresh rate 90Hz

realme 6

Ya, fitur yang dimaksud ada pada sektor layar. realme 6 dan realme 6 Pro sama-sama dibekali layar dengan refresh rate 90Hz. Seperti diketahui, sebelumnya spesifikasi layar seperti ini pada lini produk realme hanya tersedia di realme X2 Pro.

Untuk ukurannya layarnya sendiri tidak berbeda jauh, yakni 6,5 inci pada realme 6 dan 6,6 inci pada realme 6 Pro dengan resolusi yang sama, Full HD+. Tentunya dengan penawaran tersebut, pengguna bisa berharap dapat menikmati tampilan gambar yang lebih smooth.

Dari sektor performa, realme 6 dipersenjatai chipset MediaTek Helio G90T. Sedangkan pada realme 6 Pro pengguna akan menemukan chipset Qualcomm Snapdragon 720G. Keduanya memiliki opsi RAM hingga 8 GB LPDDR4X dan memori internal hingga 128 GB UFS 2.1.

Selain layar, realme 6 dan realme 6 Pro punya kesamaan pada baterai yang berkapasitas 4.300 mAh dengan teknologi VOOC flash charge 30W, dukungan Dual VoLTE. WiFi 802.11ac, Bluetooth 5, dan port USB Type-C. Posisi sensor sidik jarinya juga sama, yaitu di sisi samping.

realme 6 Pro dilengkapi kamera telephoto

realme 6 Pro

Beralih ke area fotografi, realme 6 menawarkan konfigurasi 4 kamera di belakang yang terdiri dari kamera utama 64 MP Samsung ISOCELL Bright GW1, kamera 8 MP ultrawide, kamera macro 2 MP, dan kamera monokrom 2 MP. Untuk selfie, ada kamera 16 MP f/2.0 di depan.

Sementara realme 6 Pro punya konfigurasi yang sedikit lebih menggiurkan meski sama-sama dibekali kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera macro 2 MP. Pada seri Pro ini, pengguna disuguhkan kamera telephoto 12 MP. Selain itu, ada pula dukungan UIS dan UIS Max Video Stabilization. Kamera selfie realme 6 Pro ada dua, yakni 16 MP f/2.0 dan 8 MP wide.

realme 6 dan realme 6 Pro mengadopsi sistem operasi realme UI berbasis Android 10. Soal harga, realme 6 dijual mulai dari 2,5 jutaan rupiah, sementara realme 6 Pro mulai dari 3,3 juta rupiah. Kemungkinan besar kedua smartphone ini akan masuk ke Indonesia meski belum bisa dipastikan kapan tanggal resminya.

Spesifikasirealme 6realme 6 Pro
Layar6,5 inci Full HD+ (90Hz)6,6 inci Full HD+ (90Hz)
SoCMediaTek Helio G90TQualcomm Snapdragon 720G
RAM4 GB, 6 GB, 8 GB6 GB, 8 GB
Memori internalup to 128 GBup to 128 GB
Kamera Belakang64 MP + 8 MP ultrawide + 2 MP macro + 2 MP monokrom64 MP + 12 MP tele + 8 MP ultrawide + 2 MP macro
Kamera Selfie16 MP16 MP + 8 MP wide
Baterai4.300 mAh4.300 mAh
Fast ChargingVOOC Flash Charge 30WVOOC Flash Charge 30W
Sistem Operasirealme UI (Android 10realme UI (Android 10
Konektivitas4G4G
Back to top button