Intel Siap Menjual Mini PC NUC Crimson Canyon dan Bean Canyon dengan Prosesor Intel Generasi Kedelapan
Cocok digunakan sebagai home theater, home office, entry-level gaming
Intel NUC (Next Unit of Computing), mini PC besutan Intel yang hadir sebagai solusi PC desktop yang ringkas dan hemat daya kembali bertambah. Dalam waktu dekat Intel akan segera melepas 2 varian Intel NUC teranyarnya yaitu Intel NUC Crimson Canyon dan Intel NUC Bean Canyon.
Didukung prosesor Intel Generasi kedelapan dan kartu grafis AMD Radeon
Intel NUC Crimson Canyon akan hadir dengan 2 tipe diantaranya NUC8i3CYSM dan NUC8i3CYSN. Kedua tipe Intel NUC Crimson Canyon diotaki prosesor Intel Core i3-8121U yang kinerja grafisnya disokong kartu grafis AMD Radeon 540 2GB.
Menurut Intel, spesifikasinya ini sama dengan yang digunakan pada Lenovo IdeaPad 330-151CN yang tersedia di Tiongkok. Dengan spesifikasinya tersebut Intel NUC Crimson Canyon juga bisa digunakan untuk penyuntingan video, multimedia hingga bermain game yang tidak memerlukan kinerja grafis berat.
Di sektor RAM keduanya berbeda. NUC8i3CYSM hadir dengan RAM 8GB sementara NUC8i3CYSN dibekali RAM 4GB. Sayangnya, kedua RAM tersebut menggunakan model onboard yang artinya Anda tidak akan bisa melakukan upgrade RAM. Untuk ruang penyimpanannya tersedia hard disk dengan kapasitas 1TB.
Untuk konektivitasnya, Intel NUC Crimson Canyon menyediakan koneksi WiFi, Bluetooth 5.0, 4x USB 3.0 ports, 2x HDMI 2.0a output, jack audio, Gigabit Etherner dan slot pembaca kartu memori SD.
Dengan hadirnya Intel NUC Crimson Canyon, keluarga mini PC dari Intel NUC memang semakin lengkap. Jika dibandingkan dengan Intel NUC Bean Canyon yang diperkenalkan bulan Juli lalu, Intel NUC Bean Canyon lebih fleksibel karena sistem PC ini bisa mendukung RAM hingga 32GB dan ruang penyimpanan dengan opsi SSD atau hard disk yang bisa diupgrade.
Sementara pilihan prosesornya, Intel NUC Bean Canyon juga lebih lengkap dengan pilihan prosesor Intel Core i3-8109U, Intel Core i5-8259U, dan Intel Core i7-8559U. Tapi, sektor grafisnya belum dilengkapi kartu grafis dari AMD Radeon.
Intel NUC Crimson Canyon dan Bean Canyon akan mulai tersedia bulan September 2018. Harga Intel NUC Crimson Canyon mulai dari US$530 dan Intel NUC Bean Canyon mulai dari US$299.