Mobile GadgetNewsWearable

Garmin Approach S10: Harga Terjangkau, Dilengkapi 41 Ribu Data Lapangan Golf

Anti air dan dilengkapi GPS

Lini jam tangan pintar dari Garmin yang diciptakan untuk pemain golf bertambah dengan diumumkannya Garmin Approach S10. Menariknya, ini adalah varian jam tangan pintar untuk pemain golf yang paling terjangkau dari Garmin.

Garmin Approach S10

41000 database lapangan golf

Menurut Garmin, Garmin Approach S10 tidak membawa banyak fitur. Walau begitu fitur yang dimilikinya dijamin sudah mampu mencukupi kebutuhan dasar para pemain golf di lapangan.

Salah satu fitur andalannya adalah tersedianya database 41000 lapangan golf yang tersebar di seluruh dunia. Dari database setiap lapangan golf tersebut pengguna bisa langsung mengetahui posisi dan jarak setiap lubang golf. Jam tangan ini juga bisa memberikan informasi jarak pemain dengan rintangan yang menghadang, doglegs dan lay-up.

Semua informasinya tersebut akan ditampilkan di layarnya yang berukuran 1.3 inci. Selain itu Garmin juga turut melengkapinya dengan modul GPS. Dengan demikian secara otomatis jam tangan pintar ini akan melacak lokasi lapangan tempat Anda bermain. Fitur lainnya, pengguna juga bisa memasukkan memasukkan skor sebagai pengingat.

Anti air

Anda pun tidak perlu khawatir menggunakannya saat hujan. Ini karena Garmin Approach S10 telah dirancang tahan air hingga 5ATM. Untuk baterainya, jam tangan ini bisa digunakan hingga sekitar 12 jam dengan mode GPS aktif.

Garmin Approach S10 rencananya akan mulai tersedia di pasaran bulan Juni 2018. Harga jualnya dipatok sekitar US$195.

Artikel terkait

Back to top button