Quantcast
KomputerLaptopNewsTablet PC

100% Canggih Award: Inilah Notebook & Tablet Terbaik 2015

Munculnya Microsoft Windows 10 memicu gairah baru di kalangan produsen PC. Selain itu, chip terbaru Intel yang lebih irit daya, tapi tetap mengemas performa prima, membuka jalan bagi pabrikan PC untuk terus berkreasi menyajikan komputer terbaik bagi para penggunanya.

notebook dan tablet opener-1

1. Tablet Terbaik di bawah 5 juta rupiah: Lenovo Phab Plus
phab plus-1
Ukuran layarnya memang sedikit lebih kecil dari kebanyakan tablet, yaitu di angka 6,8 inci. Namun Lenovo PHAB Plus hadir dengan spesifikasi yang berimbang dan layar berkualitas tinggi. Yang membuatnya menarik, PHAB Plus juga mampu menghasilkan foto yang baik. Ini merupakan poin tambahan bagi tablet yang biasanya kurang mendapat perhatian di sektor kamera.

2. Tablet Terbaik di atas 5 juta rupiah, Tablet Terbaik 2015 dan Tablet Paling Inovatif 2015: Apple iPAD Pro
ipad pro
Konsep tablet bisnis yang ditujukan bagi kalangan profesional akhirnya diperkenalkan Apple melalui iPad Pro. Untuk meningkatkan produktivitas penggunanya, iPad dengan layar 12 inci ini dapat dipasangkan dengan keyboard eksternal atau Apple Pencil yang tersedia terpisah. Ini berarti iPad Pro akan bisa menjadi piranti gambar yang canggih hanya dengan tambahan aksesori. Performanya sendiri juga digenjot sehingga mendekati performa laptop kelas atasnya. Dengan konsepnya yang inovatif, Apple iPad Pro layak dinobatkan menjadi tablet terbaik untuk kelas premium.

3. Tablet Windows Terbaik 2015: Microsoft Surface Pro 4
microsoft surface pro 4
Untuk tablet yang menggunakan OS Windows, jawara untuk tahun 2015 jatuh ke Microsoft Surface Pro 4. Tablet hybrid ini tidak hanya mengandalkan performa prosesor Intel Skylake yang tangguh, tapi juga desain seksi yang tipis dan elegan. Untuk tablet ini, Microsoft juga menyediakan keyboard cover Surface Pro Type Cover dan pena stylus Surface Pen terbaru. Dengan keseimbangan desain dan performa yang hebat, Surface Pro 4 layak mendapatkan award tablet Windows Terbaik untuk 2015.

4. Notebook 2-in-1 Terbaik 2015: Microsoft Surface Book
surface book
Dengan mengandalkan desain engsel inovatif dan spesifikasi terdepan, Microsoft Surface Book menjadi notebook 2-in-1 terbaik pilihan kami untuk tahun 2015. Surface Book hadir dengan layar 13,5 inci beresolusi tinggi serta telah mendukung Surface Pen yang bisa menyulapnya menjadi clipboard. Desain engselnya sendiri juga inovatif dengan konsep dynamic fulcrum hinge yang dapat diputar dengan nyaman.

5. Notebook Bisnis Terbaik 2015: Lenovo ThinkPad X250
thinkpad x250-1
Notebook dengan bodi tangguh yang tahan banting, performa cepat, serta layar anti pantul biasanya dibutuhkan oleh kalangan pebisnis yang sering bepergian. Sesuai kriteria tersebut, Lenovo ThinkPad X250 hadir sebagai laptop ringkas yang mudah dibawa-bawa, tangguh secara fisik, handal secara performa, serta memiliki keyboard yang ekstra nyaman.


6. Notebook Terbaik di bawah 5 juta rupiah: Acer Espire ES1

acer aspire ES1
Bagi sebagian pengguna, notebook dengan harga terjangkau merupakan pilihan yang absolut. Untungnya, kini semakin banyak notebook yang terjangkau harganya tapi memiliki spesifikasi cukup baik. Salah satunya adalah notebook terbaik di kelas 5 juta rupiah ke bawah. Walaupun harganya sedikit di atas 3 juta rupiah, Acer Aspire ES1 telah dilengkapi Windows 10 orisinil dan prosesor Intel Celeron Braswell terbaru.


7. Notebook Terbaik 5-8 juta rupiah: Acer Aspire E5-552G

acer aspire E5-552G
Mengandalkan prosesor AMD FX-880P Carizzo, Acer Aspire E5-552G memiliki kelebihan dalam hal performa multimedia, berkat spesifikasinya yang di atas rata-rata notebook di kelas harga serupa. Acer juga menanamkan teknologi Blue Light Shield Technology yang membuat mata tetap nyaman saat lama-lama memandangi layar laptop serta Acer Harmony untuk kualitas suara lebih baik. Ditimbang dari spesifikasi dan harganya, Acer Aspire E5-552G layak mendapatkan penghargaan sebagai notebook terbaik di rentang harga 5-8 juta rupiah.


8. Notebook Terbaik 8 – 12 juta rupiah: Lenovo Yoga 500

lenovo YOGA 500-1
Walaupun mengusung konsep desain 2-in-1 convertible, Lenovo Yoga 500 tetap mengedepankan performa. Ini terlihat dari spesifikasinya yang lebih unggul dibandingkan rata-rata notebook 2-in-1 hybrid lainnya. Memadukan prosesor Intel Core dari keluarga Broadwell serta kartu grafis NVIDIA GeForce 940M, Lenovo Yoga 500 juga cukup tangguh untuk diajak bermain game. Untuk rentang harganya, inilah laptop terbaik 2015 pilihan kami.


9. Notebook Terbaik di atas 12 juta rupiah: Dell XPS 13

DEll XPS 13
Kelebihan utama Dell XPS 13 langsung terlihat dari desain layar 13 incinya. Dengan bingkai atau bezel amat tipis (Infinity Display), notebook langsing ini memiliki dimensi yang mirip seperti notebook dengan layar 11 inci. Tidak hanya cantik, notebook ini juga hadir dengan prosesor Intel Core generasi kelima yang irit daya sehingga diklaim mampu digunakan non-stop selama 15 jam.


10. Notebook Gaming Terbaik 2015: Acer Predator 15

acer predator 15
Acer kembali memperkenalkan jajaran Predator yang dirancang untuk gamer PC. Tidak hanya namanya yang terdengar sangar, desain Predator 15 juga terlihat kekar dan tangguh. Selain menyuntikkan spesifikasi kelas atas, Acer juga melengkapi Predator 15 dengan fitur inovatif seperti DustDefender, Predator FrostCore, Predator SoundPound, Dolby Audio, serta konektivitas yang lengkap.


11. Notebook Ultraportable Terbaik 2015 dan Notebook Terbaik 2015: Apple Macbook 12 Retina

macbook 12-1
Desain super tipis, mewah dan inovatif langsung akan terasa pada Apple Macbook 12 Retina. Bodinya yang hanya setebal 13mm dan bobotnya yang kurang dari 1kg ini menjadikannya sebagai notebook Apple paling tipis dan paling ringan saat ini. Tidak hanya cantik, notebook ini juga mengemas teknologi canggih terbaru seperti Force Touch dan port USB Type C. Penggunaan prosesor Intel Core M juga menjadikan konsumsi dayanya irit sehingga baterainya mampu bertahan cukup lama.

Back to top button