Quantcast
Aksesoris Foto & VideoFoto & VideoNews

Zeiss Milvus: 6 Varian Lensa Khusus DSLR Resolusi Tinggi

Melihat perkembangan teknologi sensor kamera DSLR yang resolusinya terus meningkat, Carl Zeiss kini menghadirkan lini lensa baru yang diberi nama Zeiss Milvus.

Zeiss Milvus-1

Lensa yang khusus dirancang untuk menjadi pasangan kamera DSLR dengan sensor yang resolusinya tinggi ini terdiri dari 6 model. Diantaranya, 21mm f/2.8, 35mm f/2, 50mm f/1.4, 85mm f/1.4, 50mm f/2, dan 100mm f/2. Selain dapat menghasilkan foto yang tajam dan detil, semua lensa ini juga diklaim mendukung perekaman video hingga resolusi 4K atau 6K.

Satu hal yang menarik dari keluarga Zeiss Milvus ini adalah seluruh lensanya tersebut dirancang dengan bukaan diafragma yang besar. Selain itu, seluruh lensa juga telah dilengkapi dengan lapisan T* coating, konstruksi bodi terbuat dari logam dengan fitur tahan cuaca, dan pencarian fokus hanya bisa dioperasikan secara manual.

Zeiss Milvus saat ini tersedia untuk kamera DSLR Canon dan Nikon. Kendati demikian ada perbedaan diantara keduanya. Untuk Zeiss Milvus khusus bodi Nikon, Zeiss telah melengkapinya dengan fungsi “de-click” yang memungkinkan para videografer untuk bisa menyesuaikan bukaan diafragma dengan lebih mudah.

Untuk harganya, Milvus 35mm F/2 dibanderol US$1117 atau sekitar Rp15.900.000, Milvus 50mm F/2 US$1283 atau sekitar Rp18.300.000, Milvus 100mm F/2 US$1843 atau sekitar Rp26.300.000, Milvus 50mm F/1.4 US$1199 atau sekitar Rp17.000.000, Milvus 85mm F/1.4 US$1799 atau sekitar Rp25.700.000, dan Milvus 21mm F/2.8 US$1843 atau sekitar Rp26.300.000. Belum ada info kapan lini lensa terbaru dari Zeiss ini akan tersedia di Indonesia.

Back to top button