AplikasiiOS (iPhone/iPad)

Polarr: Tawarkan Opsi Penyuntingan Foto yang Lengkap dan Mudah digunakan

Pertama muncul sebagai aplikasi penyuntingan foto berbasis web, Polarr kini meluncurkan aplikasi mobile perdananya yang hadir untuk perangkat iOS.

polarr-1

Polarr app menawarkan beragam opsi penyuntingan foto yang sangat lengkap. Selain itu, antarmukanya juga cukup sederhana sehingga mudah sekali untuk digunakan. Cocok untuk para fotografer profesional hingga amatir yang ingin mengolah foto langsung di perangkat iOS mereka. Selain menawarkan beragam opsi filter dan efek warna, Polarr juga punya tools untuk mengolah foto seperti misalnya mengatur gelap terang, kontras, mengatur detil, crop, opsi HSL untuk pengaturan hue, saturation, dan luminosity, opsi curves, hingga opsi toning yang yang menawarkan pengaturan highlights dan shadows. Selain itu, Polarr juga menawarkan tool tambahan yang bisa dibeli seharga US$4.99 untuk kustomisasi filter yang bisa disesuaikan dengan selera Anda.

Meski punya fitur yang sangat lengkap, Polarr tidak punya fitur Layer seperti aplikasi Photoshop atau Pixelmator. Kendati demikian, Polarr punya fitur undo dan redo untuk menghindari terjadinya kesalahan penyuntingan. Keuntungan lain, Polarr juga bisa menyimpan file foto yang telah diolah tersebut dengan resolusi penuh.

Polarr saat ini sudah tersedia di App Store dan bisa diunduh secara gratis. Aplikasi ini kompatibel dengan iPhone dan iPad yang menjalankan iOS 8 atau diatasnya. Untuk versi Android rencananya baru akan tersedia dalam waktu dekat.

Artikel terkait

Back to top button