Quantcast
KomputerMobile GadgetNews

[CES 2015] Intel Perkenalkan Curie, Modul PC Super Mini untuk Perangkat Wearable

Gebrakan mengagumkan dibuat Intel di ajang CES 2015 dengan memperkenalkan inovasi baru, yaitu Intel Curie.

intel curie-1

Jika tahun lalu Intel Edison yang diperkenalkannya hadir dengan bentuk dan ukuran sebesar kartu memori SD, Intel Curie muncul dengan bentuk yang amat mengejutkan. Inilah komputer pertama di dunia dengan wujud fisik seperti baterai kancing untuk jam tangan.

Di balik desain super mini tersebut, Intel Curie telah mengemas SoC Intel Quark yang irit daya dan memang khusus dikembangkan untuk perangkat berdimensi ultra mungil. Selain dilengkapi SoC Intel Quark, Anda juga dapat menemukan modul Bluetooth hemat energi, sensor 6 axis dengan akselerometer dan gyroscope serta memori internal berkapasitas 348kB.

Dengan teknologi yang ditawarkan dan konsumsi daya yang sangat rendah, Intel Curie memang dirancang untuk menjadi otak perangkat wearable. Apalagi dimensinya yang sangat mini ini tambah menjadikannya lebih mudah untuk diaplikasikan ke beragam desain perangkat wearable yang lebih kreatif seperti misalnya cincin, kalung atau kancing baju.

Rencananya, Intel akan mulai melepas ke pasaran mulai kuartal kedua tahun 2015 ini. Dan untuk mempercepat perkembangan perangkat wearable berbasis Intel Curie, dalam paket penjualannya Intel mempermudah para pengembang dengan menyediakan Intel IQ Software Kit yang bisa digunakan untuk para pengembang membuat aplikasi dan perangkat wearable berbasis Intel Curie.

Back to top button