Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Huawei Ascend P6: Android Quad-Core Tertipis Saat Ini

Vendor China ini kembali meluncurkan smartphone Android terbaru mereka dengan pilihan warna yang cukup beragam, cocok untuk hampir segala kalangan.


Masuk ke dalam seri Ascend, P6 membawa layar lebar seluas 4.7 inci yang sama dengan HTC One, namun tidak dari segi ketajamannya karena hanya mengusung resolusi HD 1280 x 720 piksel. Namun OS yang diusungnya sudah Jelly Bean terbaru, v4.2.2. Dari segi desain, selain terlihat elegan, Ascend P6 juga tipis yakni hanya 6.18mm saja.

Urusan prosesor, Huawei boleh berbangga karena telah menggunakan chipset buatan mereka sendiri, yakni K3V2 quad core berkecepatan 1.5GHz Cortex A9 yang ditunjang juga dengan RAM 2GB. Seperti kebanyakan smartphone China lainnya, Ascend P2 juga dibekali dua slot kartu SIM.

Keunggulan Ascend P6 juga nampak di sektor kamera. Berbekal lensa berbukaan f2.0 dan sensor BSI, kamera P6 mampu menghasilkan foto hingga 8MP dan video Full HD. Sementara itu kamera 5MP akan menunjang kegiatan video call Anda dengan sangat baik. Sementara hasil kreasi Anda bisa disimpan di memori internalnya yang berkapasitas 8GB maupun microSD.

Huawei Ascend P6 akan dipasarkan pertama kali untuk pasar China bulan ini juga dan menyusul Eropa mulai Juli mendatang dengan harga yang belum disebutkan secara resmi. Meski begitu kami memprediksikan Huawei tidak membanderolnya di atas Rp3,5 juta untuk tetap dapat bersaing dengan vendor global lainnya.

[table th=”0″]” “;Huawei Ascend P6
Layar;”4.7 inci, 1280 x 720 piksel, ~312 ppi”
Sistem Operasi;Android v4.2.2 Jelly Bean
Prosesor;”Chipset Huawei K3V2, prosesor Cortex A9 quad-core, 1.5 GHz”
Memori;”internal 8GB, RAM 2GB, memori eksternal microSD”
Kamera;”f2.0 8MP, sensor BSI, video Full HD, lampu kilat, kamera depan 5MP”
Baterai;2000mAh
Dimensi;132.7 x 65.5 x 6.18 mm
Bobot;120 gram[/table]
Back to top button