Quantcast
Aksesoris KomputerKomputer

Bose Companion 20: Speaker Multimedia Premium Berdesain Modern

Bose Companion20

Tidak puas dengan kualitas speaker komputer yang Anda miliki sekarang? Jika rela merogoh kocek lebih dalam demi sebuah kualitas suara yang mengagumkan, Bose Companion 20 boleh Anda miliki untuk melengkapi perangkat PC Anda.

Kehandalan Bose dalam menciptakan produk audio yang berkualitas memang tidak perlu lagi diragukan. Dengan tampilan desain yang sederhana dan mengusung konsep speaker 2.0,Bose Companion 20 tidak hadir dengan sebuah subwoofer. Tapi jangan salah, walau tidak dilengkapi dengan subwoofer, namun Bose menjamin speaker ini dapat memproduksi suara yang natural dan detail dengan tingkat reproduksi suara yang akurat dan minim distorsi.

Anda juga tidak perlu khawatir mengenai masalah penempatan speaker ini, karena berkat teknologi Bose TrueSpace Stereo yang disematkannya speaker ini dapat diletakkan pada posisi apapun namun tetap dapat menyajikan suara dengan staging yang luas dan terkesan memiliki dimensi.

Sebagai navigasinya, tersedia sebuah pengatur suara berbentuk bulat yang dapat digunakan untuk mengatur volume suara hanya dengan sentuhan jari Anda. Disamping itu Bose Companion 20 juga dilengkapi dengan sebuah port 3.5mm untuk headphone dan tersedia juga port input yang dapat digunakan untuk perangkat audio portabel lain seperti iPod atau iPhone.

Bose Companion 20 dibanderol dengan harga sekitar Rp 4 juta dan sementara Anda harus terbang ke Singapura jika ingin membelinya.

Back to top button