Inilah Fitur Canggih TV Samsung Neo QLED 4K untuk Tayangan Olahraga Lebih Seru
Bagi para penggemar olahraga, menyaksikan pertandingan secara langsung adalah pengalaman yang tak terlupakan. Misalnya seperti pertandingan sepakbola tim nasional atau turnamen bulutangkis yang sering diadakan di Indonesia. Namun, tak semua orang berkesempatan untuk hadir langsung di stadion.
Tapi kini suasana seru saat menonton aksi timnas sepakbola Indonesia atau pemain badminton kesayangan Anda bisa dihadirkan di rumah. Salah satu perangkat kunci yang wajib dimiliki adalah TV yang telah dilengkapi fitur canggih untuk kualitas audio visual terbaik.
Tidak hanya itu, TV keluaran terbaru seperti Samsung Neo QLED 4K TV 2024 juga dilengkapi fitur AI terbaru yang canggih.
Yang Membuat Samsung Neo QLED 4K TV Ideal untuk Pecinta Olahraga
Samsung Neo QLED 4K TV 2024 hadir dengan prosesor gambar NQ4 AI Gen2 yang dipadukan dengan beragam fitur lain untuk menyajikan tayangan olahraga dengan kualitas terbaik di rumah Anda.
Berikut fitur-fitur TV Samsung Neo QLED 4K yang cocok untuk tayangan olahraga.
AI Customization Mode
Fitur pintar berbasis AI ini bisa mendeteksi jenis konten yang sedang ditonton, lalu menyesuaikan pengaturan gambar secara optimal. Jadi misalnya Anda sedang menonton pertandingan olahraga, TV akan dapat mendeteksi hal itu dan meningkatkan kontras, warna, dan ketajaman gambar agar setiap detail aksi di lapangan terlihat jelas. Semua akan dilakukan otomatis oleh TV pintar ini.
Real Depth Enhancer Pro
Teknologi ini memberikan efek kedalaman gambar yang lebih realistis, seolah-olah para pemain berada tepat di depan mata Anda. Selain lebih fokus saat menonton, Anda serasa lebih dekat dengan pemain. Hasilnya, pengalaman menonton pun menjadi lebih imersif.
Dolby Atmos dan Q-Symphony
Kolaborasi antara Dolby Atmos dan Q-Symphony mampu menghasilkan suara yang menggelegar dan menyelimuti seluruh ruangan. Suara penonton yang meriah, komentator yang bersemangat, serta setiap benturan bola akan terdengar begitu nyata. Jadi suaranya akan mirip seperti menonton langsung di lapangan.
OTS+ (Object Tracking Sound+):
Ini adalah fitur pintar yang memungkinkan suara untuk mengikuti pergerakan obyek di layar. Misalnya Anda sedang menonton pertandingan sepak bola. Ketika bola bergerak dari satu sisi lapangan ke sisi lainnya, suara bola juga akan terdengar sesuai arah pergerakan bola.
Active Voice Amplifier Pro dan Adaptive Sound Pro
Dengan dua fitur ini, kualitas suara saat dialog akan terdengar lebih jelas. Jadi suara komentator serta suara dari pemain bisa terdengar lebih jelas sehingga Anda lebih menikmati pertandingan tersebut.
Warna Akurat dengan PANTONE Validation
Reproduksi warna yang ditampilkan di layar Samsung Neo QLED 4K TV ini telah divalidasi oleh PANTONE. Hasilnya, warna terlihat lebih akurat dan natural. Contohnya seperti warna rumput yang hijau di lapangan bola akan mirip seperti aslinya. Begitu juga warna kulit atlet yang bertanding akan lebih akurat.
TV Samsung Neo QLED 4K 2024 ini telah tersedia resmi di Indonesia dengan ukuran mulai dari 43 inci hingga 85 inci. Harga TV Neo QLED 4K 2024 ini mulai dari Rp13.999.000.