Quantcast
Foto & VideoLensaNewsProduct News

Sigma 70-200mm F2.8 DG DN OS: Lensa Tele dengan Sistem Zoom Internal untuk Mirrorless Full Frame

Koleksi lensa tele dari Sigma bertambah. Sigma 70-200mm F2.8 DG DN OS resmi diumumkan dan akan tersedia untuk kamera mirrorless dengan sensor full frame.

Sigma 70-200mm F2.8 DG DN OS

Spesifikasi Sigma 70-200mm F2.8 DG DN OS

Masuk di lini lensa zoom dimensi lensa ini memang cukup bongsor. Bobotnya sekitar 1,345 Kg untuk model dengan L-Mount. Sementara, model dengan E-Mount bobotnya lebih ringan 10 gram. Rancangannya juga sudah tahan debu dan cipratain air sehingga ideal untuk penggunaan di luar ruangan.

Sigma 70-200mm F2.8 DG DN OS membawa rancangan lensa 20 elemen dalam 15 grup. Termasuk, 6 elemen lensa fluorite FLD, 2 elemen lensa super-low dispersion, dan 3 elemen asperikal. Satu hal yang menarik lensa ini mengusung mekanisme zoom internal. Jadi, barrel lensa tidak akan menjulur keluar saat melakukan zoom. Untuk fitur stabilisasi juga tersedia. Kemampuan stabilisasinya bisa hingga 7.5 stop dan hingga 5.5 stop di posisi zoom maksimum.

Sigma 70-200mm F2.8 DG DN OS

Beralih ke sektor autofocus lensa ini mengusung autofocus floating yang digerakkan dua motor HLA (High-response Linear Actuator). Dengan begitu kinerja autofocus lensa ini diklaim bisa sangat cepat dan akurat. Sistem autofocus tersebut juga mampu menghadirka efek focus breathing yang sangat minim. Jadi, bisa juga diandalkan untuk pengambilan video di semua rentang jarak fokal lensa 70-200 mm.

Fitur lain tersedia dukungan dudukan tripod Arca-Swiss. Pengguna juga bisa mendapatkan hood lensa dengan material campuran serat karbon dan plastik.

Harga Sigma 70-200mm F2.8 DG DN OS

Lensa ini akan tersedia untuk kamera mirrorless full frame Sony, Leica, Panasonic dan Sigma. Ketersediaannya di bulan Desember 2023 dengan harga US$1499.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button