Quantcast
KomputerLaptopNewsProduct News

Apple MacBook Pro 2023: MacBook Pro Pertama dengan Prosesor M2 Pro dan M2 Max

Apple meresmikan kehadiran MacBook Pro 2023. Laptop ini akan menjadi pertama menggunakan prosesor terbaru M2 Pro dan M2 Max.

Apple MacBook Pro 2023

Fitur Apple MacBook Pro 2023

Seperti generasi sebelumnya MacBook Pro 2023 juga akan tersedia dua pilihan layar. Layar Liquid Retina XDR yang dibawa berukuran 14.2 inci dan 16.2 inci dengan refresh rate 120 Hz. Untuk model 14 inci resolusi layarnya 3024 x 1964 pixel dan 16 inci resolusinya 3456 x 2234 pixel.

Apple MacBook Pro 2023

Pembaruan yang paling signifikan memang hanya di dapur pacunya saja yang kini menggunakan prosesor M2 Pro dan M2 Max. Untuk MacBook Pro 14 konfigurasinya mulai dari prosesor M2 Pro dengan 10 CPU Core dan 16 Core GPU. Sementara, untuk MacBook Pro 16 konfigurasinya mulai dari prosesor M2 Pro dengan 12 CPU dan 19 core GPU.

Keduanya juga akan tersedia dengan prosesor M2 Max yang merupakan prosesor paling kencang di lini prosesor M2. Konfigurasi yang tersedia hingga 12 CPU core dan hingga 38 GPU core. Prosesor ini juga disokong unified memori hingga 96GB dengan bandwith memori 400GB/detik.

Apple MacBook Pro 2023

Apple MacBook Pro 2023 juga membawa pembaruan di sektor konektivitas. Kedua laptop ini dilengkapi WiFi 6E dan port HDMI yang mendukung monitor eksternal hingga resolusi 4K atau 8K dengan refresh rate 240 Hz. Selain itu, tersedia tiga port Thunderbolt 4, slot pembaca kartu memori SDXC, audio jack 3,5mm dan port MagSafe untuk isi ulang baterai.

Harga Apple MacBook Pro 2023

Apple MacBook Pro 14 2023 dijual dengan harga mulai dari US$1999. Sementara, harga MacBook Pro 16 2023 mulai dari US$2499.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button