Quantcast
Foto & VideoKamera MirrorlessNewsProduct News

Fujifilm X-H2: Mirrorless Fujifilm Pertama dengan Sensor 40.2 Megapixel dan Mendukung Video 8K

Fujifilm meresmikan kehadiran Fujifilm X-H2. Kamera mirrorless ini adalah kembaran X-H2S. Tapi, sensor dan prosesornya diperbarui dengan kemampuan rekam video yang lebih mumpuni.

Fujifilm X-H2

Fitur Fujifilm X-H2

X-H2 adalah kamera mirrorless Fujifilm pertama yang menggunakan prosesor X-Trans CMOS 5 HR. Resolusinya 40.2 megapixel. Paling tinggi di lini kamera mirrorless Fujifilm X-Series. Sensornya tersebut juga disokong prosesor X-Processor 5 terbaru.

Fujifilm X-H2

Dengan spesifikasi tersebut X-H2 menjadi mirrorless Fujifilm X-Series pertama yang bisa rekam video internal hingga resolusi 8K/30p 4:2:2 10 bit. Codec Apple ProRes juga didukungnya. Jika dipasangkan dengan alat perekam eksternal seperti Atomos Ninja, X-H2 bisa mendukung perekaman video RAW dengan output 12-bit 8K/30.

Sebagai tambahan modus videonya turut dilengkapi profil F-Log2. Profil ini menawarkan perekaman video dengan cakupan dynamic range hingga 13+ stop. Fitur penstabil lima axis juga langsung tersedia di bodinya.

X-H2 juga menjadi yang pertama yang mendukung fitur Pixel Shift Multi-Shot. Lewat fitur tersebut pengguna dimungkinkan untuk menghasilkan foto resolusi tinggi. Kamera akan mengambil 20 foto berturut-turut, kemudian digabungkan dengan hasil akhir satu foto yang resolusinya 160 megapixel.

Untuk memotret tanpa henti (Continuos Shooting) X-H2 bisa hingga 15 frame per detik. X-H2S jauh lebih cepat dengan kecepatan hingga 40 frame per detik. Fitur lain X-H2 masih mirip dengan X-H2S.

Fujifilm X-H2

Seperti misalnya dilengkapi jendela bidik OLED, layar sentuh LCD fleksibel, sistem autofocus Hybrid AF, dan port konektivitas yang terdiri dari input mikrofon, jack audio 3.5mm, HDMI port dan USB-C 10Gbps. Selain itu, baterainya juga sama yakni dengan baterai NP-W235.

Harga dan ketersediaan

X-H2 rencananya akan tersedia di pasaran akhir September 2022 dengan harga mulai US$1999.95 atau sekitar 29 Juta Rupiah untuk bodi saja. Paket kit dengan lensa XF16-80mmF4 R OIS WR US$2499.95.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button