Quantcast
Mobile GadgetNewsProduct NewsWearable

Huawei Watch D dan FreeBuds 2 Pro Resmi Hadir di Indonesia

Jam tangan pintar Huawei Watch D dan TWS premium Huawei FreeBuds 2 Pro resmi diluncurkan di Indonesia. Kedua perangkat wearable anyar ini menawarkan sederetan fitur baru yang belum pernah ada di jam tangan pintar atau TWS Huawei sebelumnya.

Huawei Watch D

Huawei Watch D

Jam tangan pintar ini datang dengan sederetan fitur kesehatan dan pemantaun kebugaran yang komplit. Huawei Watch D merupakan jam tangan pintar pertama di dunia yang mempunyai teknologi micropump untuk pengukuran tensi darah secara presisi.

Huawei Watch D

Akurasi sistem pengukuran tekanan darahnya diklaim memiliki margin of error sebesar ±3mmHg. Setara dengan alat pengukuran tensi digital di pasaran sekarang ini. Jadi, lebih praktis dan pengguna bisa memantau tekanan darah kapan dan di mana saja.

Huawei Watch D

Selain alat pengukur tekanan darah Watch D juga dilengkapi sensor detak jantung, sensor EKG, sensor SpO2 dan sensor temperatur tubuh. Untuk fitur kebugaran Watch D mendukung pelacakan pola tidur, pemantau tingkat stress dan dilengkapi lebih dari 70 mode olahraga. Selain itu, jam tangan ini juga ditenagai baterai yang bisa digunakan hingga sekitar 7 hari.

Huawei FreeBuds 2 Pro

huawei freebuds pro 5

TWS kelas premium ini dikembangkan Huawei bersama dengan pabrikan audio Devialet. Untuk menghadirkan suara yang jernih dan detil FreeBuds 2 Pro adalah TWS pertama yang menggunakan diafragma Planar yang umum digunakan di headphone kelas profesional.

FreeBuds 2 Pro juga dilengkapi Ultra-hearing True Sound Dual Drive untuk menghasilkan kinerja luar biasa dan kualitas bass yang lebih bertenaga. Konfigurasi dual driver dan diafragma planar ini mampu memanjakan telinga pengguna dengan rentang frekeuensi dari 14Hz hingga 48KHZ.

 

Huawei FreeBuds Pro 2 3

Paling menarik di FreeBuds 2 Pro juga hadir dukungan Triple Adaptive EQ’ yang membuatnya secara otomatis memutar audio sesuai dengan struktur telinga, postur pemakaian, serta tingkat volume yang dipersonalisasi secara real time. Pengalaman audio tersebut juga akan semakin optimal berkat kemampuan codec resolusi tinggi LDAC. Codec ini secara efektif bisa mengurangi delay dan penurunan transmisi audio serta menjaga detil suara. Untuk pilihan warnanya ada tiga yakni Silver Frost, Ceramic White, dan Silver Blue.

Harga dan ketersediaan

huawei watch D 5

Pre-order Huawei Watch D akan dibuka mulai tanggal 1-12 September 2022 dengan harga Rp5.499.000. Selama periode ini konsumen bisa mendapatkan penawaran cicilan 0% selama 12 bulan dengan angsuran mulai dari Rp458.250 per bulan dan cashback dengan mitra bank sampai dengan Rp200.000. Selain itu, pelanggan juga akan mendapatkan bonus Huawei FreeBuds 4 senilai Rp2.199.000.

Huawei FreeBuds 2 Pro 1 1

Sementara, Harga Huawei FreeBuds 2 Pro Rp2.799.000. Periode first sale akan dimulai pada tanggal 1-12 September 2022. Menariknya lagi, khusus transaksi online, pelanggan dapat membeli FreeBuds Pro 2 melalui cicilan 0% selama 12 bulan mulai dari Rp233.250 per bulan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button