Quantcast
Mobile GadgetNewsProduct NewsSmartphone

[Hands-On]Melihat Lebih Dekat Redmi 10 5G

Beberapa waktu lalu Xiaomi Indonesia resmi meluncurkan Redmi 10 5G. Smartphone ini adalah varian Redmi pertama diluar seri Redmi Note yang mendukung jaringan 5G. Penasaran seperti apa kesan pertama kami dengan Redmi 10 5G? Simak ulasannya berikut ini.

redmi 10 5G 1 1

Desain Redmi 10 5G

Redmi 10 5G tampil beda dengan dua seri Redmi sebelumnya yakni Redmi 10A dan Redmi 10C. Bisa terlihat di desain bodinya yang tampil lebih kotak. Di belakang bodinya bisa ditemukan area kamera yang dibingkai dalam kotak persegi panjang. Panel belakang bodinya ini hadir dengan material plastik.

redmi 10 5G 3

Permukaan panel belakangnya tersebut bertekstur dengan lapisan cat matte. Tidak licin dan tidak mudah kotor oleh jejak jari. Dengan ukuran panel layar 6.58 inci smartphone ini juga nyaman digenggam tangan. Untuk pengaman tersedia sensor sidik jari di samping kanan bodinya.

Layar dengan refresh rate 90 Hz

redmi 10 5G 2

Tampilan di layarnya terlihat tajam dengan resolusi Full HD+. Layarnya juga sudah diperkuat lapisan Corning Gorilla Glass 3. Layarnya ini sudah mendukung refresh rate 90 Hz. Menariknya, Xiaomi menyematkan fitur Adaptive Sync. Fitur ini bisa menyesuaikan refresh rate layar otomatis dengan konten yang ditampilkan. Jadi, bisa lebih menghemat penggunaan baterai.

Kamera Redmi 10 5G

redmi 10 5G 8

Redmi 10 5G membawa dua sistem kamera. Kamera dengan sensor utama 50 MP dan depth sensor 2 MP. Di bagian depan kameranya menggunakan sensor 5 megapixel. Cukup memadai untuk swafoto. Sebagai tambahan sistem kameranya ini turut disokong fitur Night Mode dan mode Portrait untuk menghasilkan efek bokeh di belakang subyek.

Spesifikasi Redmi 10 5G

Redmi 10 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 700 5G. Chipset ini mendukung fitur Dual 5G. Jadi, Redmi 10 5G bisa menjadi opsi menarik untuk Anda yang ingin beralih ke ponsel 5G. Di sesi hands-on yang singkat ini kami juga bisa merasakan kinerjanya yang cukup gesit.

redmi 10 5G 9

Chipset tersebut disokong RAM LPDDR4X dengan pilihan kapasitas 4GB dan 6GB. Seperti smartphone Android kekinian lain dukungan fitur Extended RAM juga tersedia. Fitur ini memungkinkan eskpansi RAM hingga 2GB. Jadi, total RAM bisa 6GB dan 8GB. Ruang penyimpanannya juga lapang dengan kapasitas 128GB. Menurut Xiaomi, ruang penyimpanannya ini sudah UFS 2.2 dengan dukungan Write Booster untuk mempercepat kinerjanya.

Baterai Redmi 10 5G

redmi 10 5G 10

Di sektor baterai Redmi 10 5G membawa baterai yang kapasitasnya 5000 mAh. Fitur isi ulang cepat juga didukungnya. Redmi 10 5G mendukung 18W Fast Charging dengan charger bawaan 22,5 W.

Harga Redmi 10 5G

Redmi 10 5G saat ini sudah tersedia di Indonesia. Harga Redmi 10 5G Rp2.799.000 untuk varian 4/128 GB, dan Rp2.999.000 untuk varian Rp2.999.000 untuk varian (6/128GB). Ada tiga pilihan warna bodi yang bisa dipilih yakni Graphite Gray, Chrome Silver dan Aurora Green.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button