Samsung menambah satu varian SSD di lini SSD portabel T-Series. Model teranyarnya adalah T7 Shield. SSD T-Series dari Samsung adalah salah satu SSD portabel yang populer di kalangan fotografer dan videografer. Ada dua keunggulannya yakni desain yang ringkas dan kinerja yang cepat.
Fitur Samsung T7 Shield USB-C SSD
Kini, lewat T7 Shield Samsung menambah satu lagi keunggulannya yakni rancangan bodi yang tangguh. T7 Shield hadir dengan bodi yang dirancang tahan banting. Bodinya dibungkus lapisan karet silikon yang membuatnya tahan bantingan dari ketinggian hingga 3 meter. Bodinya juga tahan debu dan air dengan peringkat IP65. Menariknya, meski dibungkus karet silikon Samsung tetap menjamin SSD ini kinerjanya tetap adem saat digunakan. Jadi, tidak akan mempengaruhi performanya.
Untuk spesifikasi tidak ada yang berbeda dengan versi orisinilnya. Samsung T7 Shield tetap dilengkapi chip SSD besutan Samsung dengan kemampuan baca hingga 1050 MB/detik dan tulis hingga 1000 MB/detik. Cukup untuk mengakomodir penyimpanan foto dan video resolusi tinggi dengan ukuran file yang besar. Untuk konektivitasnya mengandalkan koneksi USB 3.2 Gen 2 USB-C. Di paket penjualannya Samsung menyediakan dua opsi kabel yang di antaranya kabel USB-C ke USB-C dan USB-C ke USB-A.
Harga Samsung T7 Shield USB-C SSD
Samsung T7 Shield USB-C SSD tersedia dengan pilihan warna hitam, biru dan tan. Pilihan kapasitasnya ada dua yakni 1TB dan 2TB. Harga Samsung T7 Shield USB-C SSD 1TB sekitar US$13499 dan 2TB US$239.99.