NewsMobile GadgetProduct NewsTablet Android

Lenovo YOGA Tab 13: Tablet Android dengan Layar 2K 13 inci dan QualComm Snapdragon 870

Di MWC 2021 Lenovo memamerkan koleksi tablet teranyarnya. Salah satunya adalah YOGA Tab 13. Tablet Android untuk menyasar segmen premium ini datang dengan ukuran layar besar yakni 13 inci.

Lenovo YOGA Tab 13 1

 

Spesifikasi Lenovo YOGA Tab 13

YOGA Tab 13 sejatinya adalah YOGA Pad Pro yang diumumkan Lenovo bulan Mei lalu untuk pasaran China. Panel layarnya yang berukuran 13 inci hadir dengan resolusi 2160 x 1350 pixel. Panel tersebut mendukung 100% sRGB, HDR10, Dolby Vision dan tingkat kecerahannya bisa hingga 400 nits. Tidak ketinggalan dukungan pena Lenovo Precision Pen 2 untuk membuat tulisan atau coretan di panel layarnya.

Untuk dapur pacunya, spesifikasi Lenovo YOGA Tab 13 mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 870, RAM 8GB dan tersedia ruang penyimpanan yang kapasitasnya 256GB.

Sekilas spesifikasi YOGA Tab 13:

Layar13 inch LTPS LCD
2160 x 1350 pixels
16:10
100% sRGB
400-nits
HDR10
Dolby Vision
ProsesorQualcomm Snapdragon 870
RAM8GB
Ruang Penyimpanan256GB UFS 3.0
AudioQuad JBL speakers
2 x 2.5W
2 x 2W
Dolby Atmos support
3 x microphones
Konektivitas1 x micro HDMI input
1 USB 3.1 Type-C
Kamera1 x 8MP front-facing fixed-focus
1 x ToF sensor (face recognition)
WirelessWiFi 6
Bluetooth 5.2
Baterai10,200 mAh
Dimensi293.4 x 204 x 6.2 – 24.9mm
Bobot830 grams

 

 

 

Fitur Lenovo YOGA Tab 13

Masuk di lini YOGA, tablet ini menawarkan beragam mode penggunaan. Lenovo melengkapinya dengan kaki penyangga yang sekaligus bisa menjadi cantolan. Dengan begitu pengguna bisa menggantungnya ke tembok.

 

Lenovo YOGA Tab 13 2

Bahkan, tablet ini membawa input micro HDMI. Dengan begitu, pengguna bisa menggunakannya sebagai layar kedua. Atau, bisa juga digunakan sebagia monitor untuk bermain game konsol seperti misalnya Nintendo Switch.

Sistem audionya juga mumpuni untuk gaming atau menikmati konten multimedia dengan empat speaker dari pabrikan JBL.

Harga Lenovo YOGA Tab 13

Harga Lenovo YOGA Tab 13 mulai US$680 atau sekitar 9,8 Juta Rupiah. Tablet ini akan tersedia di pasaran Amerika Juli 2021.

Artikel terkait

Back to top button