OPPO A9 2020 Bisa Dipesan Melalui Tokopedia Mulai 10 September 2019
OPPO tengah menyiapkan smartphone terbarunya dengan 4 kamera yaitu A9 2020. Bagi yang ingin membelinya, OPPO mengadakan blind pre-order OPPO A9 2020 di toko resmi OPPO di Tokopedia.
“Blind pre-order ini akan berlangsung pada 10 – 17 September 2019. Untuk memesannya, konsumen cukup membeli voucher blind pre-order A9 2020 senilai 100 ribu rupiah. Selain itu konsumen juga akan mendapatkan kode voucher untuk pengiriman gratis dan tambahan berupa gift card senilai 500 ribu rupiah,” ujar Aryo Meidianto, PR Manager OPPO Indonesia.
Bonus gift-card senilai 500 ribu rupiah ini akan dapat dicairkan dalam bentuk OVO Points. Sedangkan kode voucher digital akan dikirimkan melalui live chat oleh akun resmi OPPO Official Store di Tokopedia, setelah konsumen menyelesaikan pemesanan.
OPPO A9 2020 sendiri merupakan perangkat pertama OPPO dengan 4 kamera belakang, dengan kamera belakang utama yang mengemas sensor 48 megapixel. Selain itu, OPPO A9 2020 merupakan ponsel seri A dari OPPO dengan spesifikasi tertinggi, yaitu dengan RAM 8GB dan memori internal 128GB.
Harga jualnya masih dirahasiakan, tapi kami perkirakan OPPO A9 2020 akan dijual di kisaran 3,7 juta rupiah. Bagi yang berminat, bisa membaca kesan pertama kami mencoba OPPO A9 2020 di artikel berikut.