Quantcast
Mobile GadgetNewsWearable

Fossil Gen 5: Smartwatch Stylish dengan Snapdragon Wear 3100 dan Dukungan Fitur Panggilan Telepon

Fossil belakangan menjadi salah satu nama yang cukup rajin meluncurkan smartwatch terbaru. Kali ini, mereka menghadirkan Gen 5, jam tangan pintar yang mengedepankan desain lebih stylish dibanding generasi sebelumnya, serta spesifikasi maupun yang tentunya lebih modern.

Chipset baru, didukung fitur panggilan telepon

Fossil Gen 5

Menurut Fossil, Gen 5 merupakan smartwatch 44 mm yang dibekali dengan layar sentuh OLED berukuran 1,28 inci. Meski sudah touchscreen, Fossil tetap menanamkan tiga tombol fisik berseta rotating crown untuk lebih memudahkan navigasinya.

Smartwatch ini tampil begitu menawan dalam dua varian model yang berbeda, yakni Carlyle dan Julianna. Kedua model tersebut menggunakan material stainless steel yang mampu menyajikan kesan mewah, serta strap 22 mm yang bisa diganti sesuai dengan selera pengguna.

Fossil Gen 5 dipersenjatai chipset Snapdragon 3100 dengan RAM 1 GB dan memori internal 8 GB. Jam ini menawarkan beragam fitur pendeteksi olahraga, sensor detak jantung, GPS, NFC, WiFi, dan Bluetooth 4.2. Bodinya juga cukup tangguh dan tahan air.

Yang tidak kalah menarik, Fossil Gen 5 didukung speaker bersama dengan microphone untuk memungkinkan pengguna menerima atau melakukan panggilan telepon. Untuk urusan daya, Fossil mengandalkan mode Smart Battery yang diklaim lebih baik mengatur efisiensi sehingga smartwatch bisa menyala lebih lama.

Harga 4 jutaan rupiah

Fossil Gen 5 kompatibel dengan Android 4.4 ke atas dan iOS 9.3 ke atas. Penjualan perdananya dijadwalkan pada 26 Agustus 2019 mendatang. Soal harga, Fossil Gen 5 dibanderol di angka US$295 atau sekitar 4,2 juta rupiah.

 

Back to top button