Mobile GadgetNewsWearable

Fitur Tambah Canggih, Garmin Fenix 5 Plus Makin Optimal Bagi Penggemar Olahraga dan Petualang

Dijual dengan harga mulai dari 11 jutaan Rupiah

Meluncur secara global di bulan Juni 2018 lalu, jam tangan GPS multisport Garmin Fenix 5 Plus kini sudah resmi hadir di Indonesia. Jam tangan pintar yang dirancang untuk para atlet, penggemar olahraga dan petualang ini semakin canggih dan pintar berkat sederetan fitur baru yang dimilikinya.

garmin fenix 5 plus 1

3 Varian dengan dimensi dan fitur yang berbeda

Lini Garmin Fenix 5 Plus tersedia dengan 3 pilihan model. Diantaranya, Fenix 5S Plus, Fenix 5 Plus dan Fenix 5X Plus. Perbedaan ketiganya bisa terlihat dari dimensi. Garmin Fenix 5S Plus berukuran 42mm, Fenix 5 Plus dengan ukuran 47mm, dan yang paling besar 51mm untuk Fenix 5X Plus.

garmin fenix 5 plus 2

Untuk mendukung kegiatan olahraga ketiganya tetap dilengkapi sensor detak jantung seperti generasi lawasnya Garmin Fenix 5. Tapi, ketiganya kini semakin canggih berkat sistem navigasi GPS, GLONASS dan Galileo untuk mendukung kegiatan olahraga di luar ruangan.

Berkat sistem navigasinya tersebut Garmin menyediakan fitur routing Trendline yang akan menggunakan data Garmin Connect untuk membantu pengguna menemukan dan mengikuti jalur terbaik dan berjalan di rute berdasarkan miliaran mil yang dicatat oleh pengguna Garmin sebelumnya. Dengan demikian pelari dapat merasa lebih nyaman mengetahui jalan atau jejak yang dilewati telah dijelajahi oleh orang lain sebelumnya.

Selain itu, sambil berolahraga pengguna kini juga bisa langsung mendengarkan musik lewat jam tangan ini berkat tersedianya memori internal yang bisa menyimpan hingga sekitar 500 judul lagu. Khusus Garmin Fenix 5X Plus, menurut Garmin jam tangan ini adalah jam tangan pertamanya yang menawarkan sensor Pulse Ox berbasis pergelangan tangan untuk mendeteksi tekanan oksigen dalam darah.

Garmin Fenix 5 Plus Series tersedia mulai 1 Agustus 2018 di Urban Republic, outlet Erafone dan Erafone.com dengan harga mulai dari Rp11.999.000 hingga Rp16.499.000 dan bonus voucher 2XU. Untuk artikel Garmin Fenix 5 Plus selengkapnya bisa dilihat di tautan berikut ini.

Selain Garmin Fenix 5 Plus, Garmin juga turut menghadirkan jam tangan pintar Vivoactive 3 Music. Dibandingkan versi sebelumnya, Garmin Vivoactive 3 Music kini kompatibel dengan headphone Bluetooth dan membawa pembaruan memori internal yang bisa digunakan untuk menyimpan 500 judul lagu. Jadi dengan jam tangan ini Anda tetap bisa olahraga sambil mendengarkan musik tanpa perlu membawa smartphone.

garmin vivoactive 3 music

Garmin Vivoactive 3 Music tersedia mulai 1 Agustus 2018 di Urban Republic, outlet Erafone dan Erafone.com dengan harga Rp4.999.000 dan bonus topi 2XU. Untuk artikel Garmin Vivoactive 3 Music selengkapnya bisa dilihat di tautan berikut ini.

Garmin Fenix 5 Plus Series dan Garmin Vivoactive 3 Music kini juga didukung dengan layanan garansi selama 2 tahun. Melalui program ini, Garmin ingin melibatkan pelanggan Indonesia untuk membeli di reseller resmi dan program ini hanya terbatas di Indonesia.

Artikel terkait

Back to top button