Quantcast
2-in-1 notebookKomputerLaptopNewsPilihan

Mengenal 8 Fitur & Teknologi Canggih di PC Gaming Acer untuk 2016

Berbicara tentang PC Gaming, Acer menjadi nama yang patut diperhitungkan karena belakangan ini sangat rajin meluncurkan produk-produk terbaru untuk memenuhi kebutuhan para gamer. Tidak hanya melalui seri Predator, berbagai pc gaming garapan Acer juga menawarkan inovasi yang sangat menarik.

acer predator g-series

Berikut 8 teknologi canggih yang bisa kamu temui di jajaran PC Gaming Acer 2016:

1. Triple Fan Cooling yang efektif membuang panas berlebih
Laptop yang digunakan untuk bermain game kelas berat kemungkinan besar akan menimbulkan hawa panas yang cukup mengganggu. Karena itu, memilih laptop gaming dengan sistem pendinginan yang baik adalah syarat mutlak jika ingin mendapatkan pengalaman yang maksimal.

bullet_aeroblade_fan_predator_17x-desk

Acer memiliki teknologi bernama Triple Fan Cooling yang dapat menghirup udara segar dari luar, lalu mendorong dan membuang hawa panas ke ventilasi di bagian belakang. Teknologi ini juga didukung Vapor Chamber, yaitu sistem pendinginan yang menggunakan metode uap dan cairan khusus agar prosesnya lebih efisien.

Teknologi Triple Fan Cooling dan konsep Vapor Chamber dapat kamu temukan di seri Acer Predator 17 X.

2. Notebook pertama di Indonesia dengan AMD APU generasi ke-7
Acer menjadi produsen pertama yang membawa laptop gaming dengan prosesor AMD APU generasi ke-7 (Bristol Ridge) ke Indonesia. Lewat seri Aspire E5-553G, kamu bisa mendapatkan performa gaming yang lebih maksimal dalam balutan desain laptop yang menawan.

acer-e5-553g-pes

Kamu dapat memilih tipe AMD Bristol Ridge sesuai kebutuhan, mulai dari AMD quad-core FX-9800, AMD quad-core A12-9700P, hingga AMD quad-core A10-9600P. Performa gaming pada laptop ini pun didukung kartu grafis AMD Radeon R8 M445 DX 2GB (dual graphics).

Keistimewaan laptop Acer seri ini terletak pada performa gaming yang baik dengan harga yang masih terjangkau.

3. Konektivitas terdepan yang lebih kencang
Saat ini sebagian besar gamer tidak hanya membutuhkan performa laptop yang baik, tetapi juga konektivitas yang kencang khususnya ketika bermain game secara online. Untuk itu, Acer menawarkan dukungan Qualcomm 2×2 8802.11ac Wi-Fi dengan teknologi MU-MIMO yang pastinya bisa kamu andalkan.

killer-doubleshot-pro-acer-predator-17x

Apa itu teknologi MU-MIMO? Ini adalah konsep Multi User (Multiple-Input, Multiple-Output) WLAN yang menawarkan kecepatan download 3 kali lebih kencang, streaming yang lebih smooth, dan pengalaman browsing yang lebih maksimal dibanding laptop lain dengan konektivitas standar lama. Dan yang terpenting, ketika sedang bermain game online di jaringan yang sama dengan pengguna lainnya yang sedang menonton YouTube, kamu tetap bisa bermain dengan lancar.

Teknologi ini akan bisa ditemukan di seri Aspire V Nitro. Yang lebih menarik, Acer Aspire V Nitro juga merupakan laptop dengan port USB 3.1 Type-C yang mendukung transfer data berkecepatan tinggi.

4. Teknologi AMD FreeSync untuk pengalaman gaming lebih baik
Performa yang bagus akan lebih memuaskan jika gambar yang ditampilkan pada layar terlihat mulus tanpa gangguan seperti tearing maupun stuttering. Inilah kegunaan dari teknologi AMD FreeSync yang mampu menghilangkan semua gangguan tersebut.

amd-freesync

Laptop dengan AMD FreeSync akan mengunci refresh rate pada layar dan menyelaraskannya dengan kinerja (frame rate) yang dihasilkan kartu grafis. Artinya, kamu dapat menikmati tampilan game yang lebih mulus karena monitor akan beradaptasi secara dinamis. Untuk merasakan kecanggihan AMD FreeSync, kamu dapat menemukannya di seri Acer Aspire E5-553G.

5. Teknologi AMD APM untuk konsumsi baterai yang lebih efisien
Baterai selalu menjadi masalah utama bagi sebuah laptop berlabel gaming. Tidak banyak laptop gaming yang mampu memberikan daya tahan baterai lama karena kinerja hardware-nya memang menuntut asupan daya yang cukup besar.

Solusinya, Acer membenamkan teknologi AMD Advanced Power Management (APM) yang mampu mengatur kinerja prosesor sesuai kebutuhan. Hasilnya, konsumsi daya akan lebih efisien dan laptop pun dapat menyala lebih lama. Teknologi AMD APM juga bisa ditemukan di seri Aspire E5-553G.

6. Desain keren yang tipis dan ringan
aspirev-nitro_wow_benefit_image_1

Biasanya laptop bertema gaming menawarkan desain yang khas gamer dalam bodi yang tergolong bongsor. Karena itu, pastinya ada sebagian gamer yang menginginkan desain lebih slim agar lebih mudah dibawa bepergian.

Untuk kebutuhan tersebut, Acer Aspire V Nitro dapat menjadi pilihan yang ideal. Dengan layar berukura 15 inci, laptop gaming ini memiki ketebalan hanya 2,5 cm dan berat mulai dari 2,4 kilogram. Desainnya pun nampak elegan serta stylish dan cocok digunakan di manapun, tidak hanya untuk nge-game bersama teman.

Yang menarik, Acer menyajikan desain slot antena yang unik pada Aspire V Nitro. Desain ini memungkinkan cakupan seluas 360 derajat sehingga mampu menerima sinyal dengan lebih optimal.

7. Dukungan teknologi HEVC bagi yang gemar menonton video
aspirev-nitro_wow_benefit_image_6

Sebuah laptop gaming akan terlihat lebih menggiurkan jika mendukung pengalaman multimedia papan atas. Melalui seri Aspire E5-553G, kamu tidak hanya mendapatkan kinerja gaming yang baik, tetapi juga teknologi terdepan untuk urusan memutar video.

Ini dimungkinkan karena Acer menanamkan teknologi HEVC. Video dengan resolusi hingga Ultra HD (4K) akan diproses melalui hardware terdedikasi pada chipset prosesor. Jadi video dengan resolusi 4K akan bisa diputar dengan mulus di laptop Acer tersebut.

Dengan sederetan teknologi canggih di produknya, Acer terus berinovasi untuk menghadirkan pengalaman hiburan terbaik bagi kita semua. Teknologi apa yang paling menarik bagi Anda? Bagikan pendapat Anda melalui kolom komentar di bawah ini.

Back to top button