Quantcast
Mobile GadgetReviewSmartphone

Review Wiko Rainbow

Ponsel pintar murah bukan berarti murahan. Kalimat ini berlaku bagi pasar ponsel pintar di Indonesia yang tengah berkembang pesat, terutama di level Rp. 1-2 juta-an. Salah satunya yang meramaikan adalah pendatang baru dari Prancis bernama Wiko. Salah satu produknya yang dirilis dengan harga sekitaran Rp. 1,4 juta adalah Wiko Rainbow. Dibanderol cukup terjangkau, apakah Rainbow bisa memenuhi ekspektasi para pengguna ponsel pintar di tanah air?

Desain dengan Finishing Oke
Di harga Rp. 2 juta-an, Wiko Heaven Getaway menawarkan desain tipis yang elegan. Bagaimana dengan Wiko Rainbow? Untuk kelasnya, kesan pertama melihat ponsel ini cukup oke. Keseluruhan bodi memang terbuat dari plastik, namun finishingnya oke sehingga ponsel ini terlihat tidak murahan.

a01

Rainbow bukanlah ponsel yang super-ramping, namun ketebalannya masih 9,3 mm saja. Layar 5 inci termasuk besar, namun Anda akan merasa nyaman dikarenakan kover belakang yang melengkung mengikuti genggaman tangan Anda. Dengan finishing matte, ponsel ini terlihat relatif lebih bagus dibandingkan yang menggunakan finishing plastik glossy ataupun doff. Grip tidak sebaik bahan doff, namun yang pasti masih lebih keset dibandingkan plastik glossy.

a02

Kover belakang ini dapat Anda buka, untuk memasukkan kartu SIM (2 buah), kartu Micro SD atau mengganti baterai. Tombol-tombol yang ada memberikan respon yang baik dan terasa empuk saat ditekan, baik itu tombol volume di sebelah kiri maupun tombol power di sisi kanan. Wiko Rainbow menggunakan tombol sentuh kapasitif (menu, Home dan back).

alpha

Layar Terbaik di Kelasnya
Biasanya ponsel yang harganya di bawah Rp. 1,5 juta memiliki layar yang kurang bagus. Tidak demikian dengan Wiko Rainbow. Dengan ukuran layar 5 inci, ponsel ini sudah menggunakan resolusi HD 1280 x 720 piksel. Ponsel lain biasanya hanya 800 x 480 piksel (WVGA) atau qHD (960 x 540 piksel). Kualitas layar Wiko Rainbow termasuk jernih dibanding pesaingnya. Keluaran warnanya vibrant, disertai tingkat kontras serta saturasi yang pas. Layar tipe IPS ini dilihat dari sudut manapun tidak membuat kualitas layar berkurang.

a05

Antarmuka ‘Vanilla
Tidak ada perbedaan besar antara antarmuka Wiko Rainbow (dan juga Getaway) dengan Android bawaan pada perangkat Nexus. Bahkan ikonnya saja sama. Menggunakan Android 4.4 KitKat, ikon-ikon, Lockscreen, Home, deretan aplikasi hingga bar notifikasi tampil dengan tema flat dan sederhana seperti biasanya. Bukan masalah, sebab Android ‘vanilla’ sendiri sudah teruji dan juga mudah digunakan bagi sebagian besar kalangan.

Bar notifikasi menampikan info pemilik, kapasitas baterai, akses Setting serta akses cepat untuk Wi-Fi, Bluetooth, lokasi dan sebagainya. Layar lock hadir dengan akses pintas ke Phone dan Camera. Tentunya demi keamanan Anda bisa memasang berbagai fitur pengaman seperti PIN, password, pattern, hingga Face Unlock dan Voice Unlock. Menu utama memiliki wallpaper yang sama dengan layar Home, namun lebih transparan.

Seperti Wiko Getaway, ada fitur Smart Gesture di ponsel ini, untuk melakukan unlock layar, mendiamkan ponsel saat ada panggilan masuk, gestur menjawab ponsel dan sebagainya. Semuanya dijelaskan di bagian ‘Learn About Gesture’ untuk Anda yang ingin mempelajarinya.

Performa Standar
Sebagai ponsel yang masuk kategori terjangkau, wajar saja jika performa Rainbow tidak mentereng. Spesifikasinya medioker, seperti chipset Mediatek MT6582 yang terdiri dari prosesor empat inti Cortex A7 dengan clock 1,3 GHz, GPU Mali-400MP dan RAM sebesar 1GB. Memori internalnya 4 GB dan dapat ditambahkan dengan adanya slot Micro SD. Secara keseluruhan, ponsel ini termasuk responsif dan mulus performanya, namun dengan makin banyaknya aplikasi terinstal, performanya akan agak melambat.

Memiliki spesifikasi yang sama dengan Heaven Getaway, namun dari hasil benchmark Rainbow kalah dengan Getaway. Hasil benchmark Antutu, Wiko Rainbow mendapatkan angka 16164 poin, sementara dari Quadrant Standard angkanya 4414 poin. Benchmark pengolahan grafik NenaMark 2 memberi angka yang cukup tinggi 52,5 frame per detik. Untuk multitouch, Rainbow bisa menerima hingga 5 sentuhan sekaligus.

Kamera
Wiko Rainbow dibekali dengan kamera resolusi 8 megapiksel yang dilengkapi dengan autofokus dan lampu LED flash. Sementara kamera depannya 2 megapiksel saja. Untuk kamera belakang hadir beberapa fitur seperti Panorama, Live Photo (membuat file gambar bergerak), juga beberapa pengaturan standar seperti Location, tingkat eksposur, efek warna, scene, white balance dan pengaturan ketajaman, kontras, saturasi, hue, dan tingkat kecerahan. Perekaman video dilengkapi fitur EIS (electric image stabilization).

Seperti Wiko Getaway, ada satu hal yang cukup mengganggu yaitu kinerja autofokus yang relatif lambat, tidak hanya di kondisi gelap, namun di kondisi pencahayaan cukup pun kamera kesulitan menentukan fokus.

Hasil kamera untuk di luar ruangan dan siang hari oke, tajam meskipun terkadang warna hijau tampil tidak natural. Detail tetap terjaga, namun terlihat sekali foto memang sedikit dipertajam oleh ponsel saat foto disimpan. Untuk di dalam ruangan jangan banyak berharap, karena cukup banyak noise yang dihasilkan.

Baterai
Dengan spesifikasi yang dibawanya, kapasitas baterai Wiko Getaway termasuk rendah, 2000 mAh saja. Dengan layar 5 inci yang besar, penggunaan paling hanya bertahan 1 hari saja, dengan kondisi pemakaian normal seperti sesekali chatting, browsing, menggunakan kamera dan main game sederhana.

Kesimpulan
Jika Wiko Heaven Getaway adalah pendatang baru dengan desain yang mewah di kelasnya, maka Wiko Rainbow adalah versi murahnya. Namun persaingan dengan produk sekelasnya memang berat, dengan spek yang sangat umum digunakan di kelas ini, seperti prosesor Mediatek empat inti, memori RAM 1GB dan layar HD 5 inci.Tapi paling tidak sebagai pendatang baru Wiko berhasil merilis smartphone dengan harga yang pas.

Yang Canggih:
– Finishing oke
– Layar 5 inci yang berkualitas tinggi

Yang Kurang:
– Performa kamera kurang memuaskan
– Daya tahan baterai kurang memuaskan

[table]Spesifikasi;Wiko Rainbow
Prosesor;empat inti 1,3GHz Cortex A7
GPU;Mali-400MP
Layar;5 inci HD (1280 x 720 pixel)
RAM;1GB
Memori;Internal 4 GB, slot micro SD
Kamera;Belakang 8 megapiksel dengan autofokus dan LED flash, depan 2MP
Koneksi;GSM, HSPA, Wi-Fi, Bluetooth 4.0
Baterai;Li-po 2000 mAh
Dimensi;146 x 74 x 9.3 mm, 167 gram
[/table]
Back to top button