Quantcast
News

XL Bangun Kembali Kepercayaan Pelanggan terhadap Layanan VAS

Cek VAS XL

Rabu (24/11) kemarin, PT. XL Axiata Tbk (XL) mengadakan jumpa wartawan mengenai update layanan konten (VAS/value added service) yang saat ini menurut karena kepercayaan masyarakan akan konten sudah berkurang jauh. Hal ini merupakan imbas dari Surat Edaran Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) kepada seluruh operator termasuk XL agar menghentikan semua layanan SMS premium kepada pelanggan.

Dalam jumpa wartawan tersebut, pihak XL yang diwakili Dian Siswarini selaku Direktur Teknologi, Content & New Services mengungkapkan bahwa semenjak surat keputusan tersebut, revenue VAS XL menurun drastis sampai dengan 80% dari 7% total revenue XL. Dampak surat edaran BRTI tersebut juga berimbas pada industri musik karya anak bangsa yang banyak menggantungkan harapan dari penjualan RBT (Ring Back Tone).
Untuk mengembalikan kepercayaan pelanggan terhadap layanan konten (VAS/value added service), XL telah melakukan sejumlah inisiatif peningkatan sistem keamanan bagi pelanggan untuk memastikan semua proses registrasi dan aktivasi benar-benar diketahui secara sadar oleh pelanggan yang bersangkutan. Langkah yang dilakukan XL diantaranya adalah menerapkan SMS Gateway yang bisa mencegah pengiriman konten melalui SMS oleh CP tanpa sepengetahuan XL, langkah ini sudah dilakukan jauh sebelum kisruh pencurian pulsa terhadap pelanggan tersebut.

XL juga menyediakan beberapa mekanisme yang mempermudah pelanggan untuk mengetahui layanan konten di nomornya, yaitu melalui *123*572#. Selain itu, promo layanan VAS dari XL juga sudah transparan. XL juga sudah melakukan penerapan pengiriman notifikasi secara berkala kepada pelanggan untuk mengingatkan dan memastikan status berlangganan layanan VAS yang aktif.

Dari sisi promo, XL memastikan menerapkan promo yang transparan sehingga publik dan pelanggan memahami ketentuan berlangganan suatu VAS. Panduan cara berpromosi yang transparan ini juga diterapkan oleh setiap penyedia konten (CP/content provider) yang menjadi partner XL. Selain itu XL juga telah memastikan semua CP yang menyediakan layanan konten dan menjadi partner telah terdaftar di BRTI dan mengikuti regulasi yang berlaku. Untuk partner yang belum terdaftar, XL mensuspend konten dari CP tersebut sampai mereka mengantongi izin BRTI. Saat ini XL telah berpartner dengan 66 CP dimana sebelumnya berjumlah 70 (4 CP masih belum memiliki izin) yang menaungi para pelaku industri kreatif juga terus berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan dan perkembangan industri kreatif nasional.

Back to top button