Aksesoris GadgetMobile GadgetNews

Tokyoflash Kisai Seven: Jam Tangan Bergaya Tron

Tokyoflash kisai seven1

Film Tron yang sarat dengan nuansa futuristik terbukti membangkitkan inspirasi banyak orang. Salah satunya adalah Scott Galloway dari Inggris yang merancang sebuah jam tangan dengan konsep yang terinspirasi dari film Tron untuk Tokyoflash pada tahun 2010 lalu. Dan sekarang, konsep jam tangan dari Scott tersebut baru saja direalisasikan oleh Tokyoflash dengan nama Tokyoflash Kisai Seven.

TokyoflashKisaiSeven 02

Tokyoflash Kisai Seven hadir dengan tampilan dua buah ring LED yang terinspirasi dari ring yang menyala pada film Tron. Ring ini berfungsi sebagai penunjuk jam walau memang tampilannya sekilas tampak membingungkan. Tapi Anda tidak perlu khawatir karena membaca jam pada Kisai Seven sama halnya dengan cara membaca jam pada jam analog.

Pada ring bagian dalamnya berfungsi sebagai angka penunjuk jam, dan ring bagian luarnya berfungsi untuk menunjukkan angka menit dalam interval 5 menit. Tersedia juga LED tambahan yang berbetuk garis pada bagian atas dan bawahnya yang berfungsi untuk menunjukkan waktu menit yang lebih terperinci.

Seperti pada contoh di atas, kita dapat melihat bahwa Kisai Seven menunjukkan pukul 9.00 namun dengan melihat garis LED pada bagian atas dan bawahnya kita akan tahu bahwa Kisai Seven sebenarnya menunjukkan pukul 9.02. Namun begitu telah terbiasa dengan cara membaca waktunya, Kisai Seven (sama halnya dengan jam tangan Tokyoflash lain) akan mudah digunakan.

Dalam kemasannya yang futuristis tersebut, Kisai Seven juga dilengkapi dengan baterai yang dapat diisi ulang melalui koneksi USB dan dilengkapi juga dengan tali yang terbuat dari bahan polyurethane. Penggunaan bahan poylurethane yang elastis membuat jam tangan ini akan terpasang sempurna sesuai dengan pergelangan tangan Anda. Jadi jam tangan ini dapat digunakan oleh ukuran pergelangan tangan baik besar atau kecil dengan cara penyesuaian yang sangat mudah.

Bagi Anda penggemar Tron sejati dan berminat untuk memiliki jam tangan ini, Tokyoflash membanderol Tokyoflash Kisai Seven dengan harga sekitar US$ 139 dalam pilihan warna LED putih dan biru.

Artikel terkait

3 komentar

Back to top button