Quantcast
AndroidAudio VideoMobile GadgetNews

Ca-Fi: Tablet Android yang Tertanam di Dashboard Mobil

011

Beberapa waktu lalu, kami pernah membahas sebuah sistem audio mobil berbasis Android buatan Prancis yang bernama Parrot Asteroid. Nah, kali ini Innotrends Limited, sebuah perusahaan yang berbasis di Hong Kong memperkenalkan produk serupa yang diberi nama Ca-Fi. Namun, menurut produsennya, Ca-Fi merupakan sistem audio pertama yang benar-benar mengadopsi Android OS secara utuh atau sama seperti menempel tablet Android di dashboard mobil Anda.

Jika Parrot Asteroid masih menggunakan Hotspot Tethering yang ada di smartphone/ tablet Android atau dongle USB 3G sebagai koneksi internet, produk Ca-Fi ini sudah ditanamkan teknologi 3G di dalamnya. Jadi Ca-Fi ini memang benar-benar seperti sebuah tablet sehingga apa yang bisa dilakukan di tablet Android bisa juga dilakukan oleh perangkat ini, seperti download aplikasi Android, menonton film, mendengarkan musik, browsing internet, navigasi dan lain sebagainya.

Ca-Fi mempunyai tampilan seperti layaknya televisi mobil. Perangkat ini memiliki layar LCD berukuran 6,2 inci. Sama seperti tablet, layar ini juga dioperasikan melalui sentuhan jari. Ca-Fi juga sudah dilengkapi dengan koneksi Bluetooth yang dapat tersambung langsung ke ponsel/ smartphone Anda. Di dalamnya sudah tersimpan kapasitas memori yang cukup besar. Jika kapasitasnya masih dianggap kurang, pada perangkat Ca-Fi juga sudah ditanamkan slot untuk kartu microSD sebagai memori ekternal tambahan.

Ca-Fi hadir dalam dua model, yakni Ca-Fi 620800 dan Ca-Fi 701200. Ca-Fi 620800 berbasis Android 2.2 (Froyo). Di dalamnya terdapat prosesor Cortex A8 800Mhz, RAM 256MB dan memori internal sebesar 4GB. Sedangkan Ca-Fi 701200 memiliki sistem operasi Android 2.3 (Gingerbread) yang sudah dilengkapi dengan prosesor Cortex A8 1,2GHz, RAM 512MB dan memori internal 8 GB.

Menurut rencana, Ca-Fi pertama kali akan diluncurkan di pasaran Eropa pada musim semi 2012 mendatang. Belum ada keterangan mengenai bandrol harga dari pihak produsennya. Namun, kemungkinan besar harganya akan diumumkan pada saat produk ini secara resmi dipamerkan di Hong Kong Electronics Fair, Oktober 2011 nanti.

021
031
041
051

Back to top button