Quantcast
KomputerNewsTablet PC

[Computex 2011] MSI WindPad: 3 Varian Tablet PC MSI

MSI windpad 120W

MSI mulai melangkah ke arena Tablet PC dengan cukup meyakinkan. Pasalnya tidak tanggung-tanggung MSI langsung merilis trio tablet PC mereka yang diberi nama WindPad.

Yang pertama Windpad 120W, Tablet PC yang menggunakan prosesor Intel Atom 32nm. Dari berita yang kami terima, Tablet dengan layar berukuran 10 inci ini juga telah mendukung fitur WiDi yang dapat digunakan untuk streaming video dan audio secara wireless. Fitur ini juga telah terdapat di laptop dengan platform Arrandale atau SandyBridge.

Kedua, Windpad 110W. Tablet PC ini menggunakan platform AMD Brazos yang memang sekarang sedang populer digunakan pada netbook atau notebook dan menggunakan Windows 7 sebagai sistem operasinya. Spesifikasi lengkapnya belum diungkapkan oleh MSI.

Sedangkan yang terakhir adalah MSI 100A. Seperti seakan tidak mau ketinggalan tren Android, MSI juga menghadirkan tablet MSI 100A dengan prosesor Nvidia Tegra 2 dengan sistem operasi Android 2.3.3 (Gingerbread).

Namun hingga berita ini ditulis belum terdengar kabar resmi kapan tepatnya seluruh Tablet PC dari MSI ini akan dirilis ke pasaran. Tapi apakah nantinya MSI akan merilis MSI 100A berbasis OS Android terbaru Ice Cream Sandwich? Tunggu update info terbaru dari kami..

Back to top button