Maxell MXCP-P100S adalah pemutar kaset portabel dengan sentuhan modern. Lewat perangkat ini para Gen-Z bisa mencicipi nikmatnya mendengarkan musik di mana saja menggunakan pita kaset seperti di era 90-an.

Spesifikasi Maxell MXCP-P100S
MXCP-P100S hadir dengan desain retro khas pemutar kaset portabel. Bagian depan tersedia jendela kecil untuk melihat kaset yang sedang berputar saat digunakan. Pilihan warnanya ada dua yakni hitam dan putih.

Tercatat ada tiga fitur modern yang tersedia di MXCP-P100S. Pertama, konektivitas Bluetooth. Jadi, bisa terhubung ke TWS, headphone nirkabel, atau speaker portabel untuk mendengarkan musik. Kedua, speaker terintegrasi. Untuk mendengarkan musik di mana saja MXCP-P100S dilengkapi dengan speaker mono 0,5 watt.
Terakhir, MXCP-P100S sudah dilengkapi baterai terintegrasi. Lebih praktis dan tidak perlu repot membeli baterai. Untuk sekali pengisian daya baterainya bisa digunakan untuk mendengarkan musik hingga sekitar 9 jam menggunakan earphone atau headphone kabel. Lewat Bluetooth bisa hingga 7 jam, dan hingga 6,5 jam jika menggunakan speaker internalnya. Cukup untuk menemani aktivitas sehari-hari.

Secara kesleuruhan MXCP-P100S juga sangat ringkas dan ringan. Dimensinya hanya sekitar 122 x 91 x 45mm dengan bobot 235 gram saja. Kabar baiknya, Maxell juga menyediakan model yang tanpa speaker yakni MXCP-P100. Bedanya, dimensi bodinya lebih ramping dan ringan. Ketebalan bodinya sekitar 38mm dan bobot 210 gram saja.
Harga Maxell MXCP-P100S
Maxell MXCP-P100S dan MXCP-P100 saat ini sudah tersedia di pasaran Jepang. Harga MXCP-P100S yang dilengkapi speaker ada di kisaran US$100 atau sekitar 1,6 Jutaan Rupiah dan MXCP-P100 lebih murah yakni US$90.






