Harga 10 Jutaan Rupiah, Yeedi Floor 3 Station Hadir di Indonesia
ECOVACS Robotics Inc resmi mengumumkan kehadiran robot vacuum Yeedi Floor 3 Station. Robot vacuum ini mengedepankan desain estetis dan fungsi untuk membersihkan rumah Anda.
Spesifikasi Yeedi Floor 3 Station
Rancangan bodinya mengusung desain minimalis dengan paduan warna putih keramik dan rose gold yang terlihat elegan. Dengan ketebalan bodi sekitar 84 mm, bodinya tergolong ramping sehingga bisa menjangkau lebih banyak sudut ruangan.
Kemampuannya membersihkan mengandalkan sistem penghisap Dual Power Spin Mopping dengan daya hisap kuat 5100pa. Jadi, bisa membersihkan debu hingga kotoran yang menempel di lantai. Fungsi pel dengan kemampuan cuci dan pengeringan pel secara otomatis juga tersedia.
Fitur lain, robot vacuum ini sudah dilengkapi dengan sistem pemetaan cepat. Mengandalkan kecerdasan buatan, sistem navigasi ToF 3D dan teknologi penghindar rintangan, robot ini bisa mempelajari tata letak rumah hanya dalam waktu 5-10 menit.
Robot ini dilengkapi dengan charging station multifungsi. Selain untuk isi ulang baterai, charging station tersebut juga bisa membersihkan dan mengeringkan kain pel pada robot dengan sistem pemanas hingga 40 derajat. Dengan begitu, tidak akan ada kotoran atau bau yang tertinggal untuk aktivitas pembersihan selanjutnya. charging station ini dilengkapi dengan sistem 2 tangki untuk menampung air bersih dan air kotor dengan kapasitas masing masing 4 liter.
Harga Yeedi Floor 3 Station
Jika berminat Yeedi Floor 3 Station saat ini sudah tersedia di Indonesia dengan harga Rp10.900.000.