Lenovo ThinkPad P15v G3: Varian ThinkPad Pertama dengan AMD Ryzen 6000 dan RAM DDR5
Digelaran SIGGRAPH 2022 Lenovo memperkenalkan laptop bisnis ThinkPad P15v G3. Laptop bisnis ini adalah varian ThinkPad pertama yang ditenagai prosesor AMD Ryzen 6000 Pro series, menggunakan RAM DDR5 dan disokong kartu grafis diskrit Nvidia.
Fitur Lenovo ThinkPad P15v G3
Lenovo ThinkPad P15v G3 membawa panel layar IPS 15.6-inci dengan rasio 16:9. Opsi resolusi layar ada dua pilihan yakni Full HD dan 4K UHD. Untuk opsi 4K UHD (3840 x 2160) telah mendukung cakupan warna sRGB 100%, Dolby Vision, HDR400, dan X-Rite FCC. Sementara, untuk resolusi Full HD mendukung cakupan warna sRGB 100% atau 45% NTSC dengan tingkat kecerahan 300 nits.
Dapur pacunya dipercayakan pada prosesor AMD Ryzen 5 Pro atau AMD Ryzen 7 Pro. Prosesor tersebut disokong RAM DDR5 hingga 64GB dan mendukung ruang penyimpanan ganda dengan SSD NVMe M.2 PCIe Gen4 yang kapasitasnya hingga 4TB. Di departemen grafis Lenovo menyediakan opsi kartu grafis diskrit hingga Nvidia RTX A2000. Jadi, bisa jadi opsi mobile workstation yang lebih terjangkau.
Seperti laptop bisnis ThinkPad yang lain sederetan fitur kelas bisnis tersedia. Sebut saja seperti rancangan tahan banting yang sesuai standar militer AS, sensor sidik jari untuk pengaman, ThinkPad Webcam dengan fitur perlindungan privasi, dan dTPM 2.0. Laptop ini juga telah mendapatkan sertifikasi ISV yang artinya kompatibel dengan beragam software populer seperti Ansys, ArcGIS, Solidworks, dan masih banyak lagi.
Harga Lenovo ThinkPad P15v G3
Meski sudah diumumkan belum ada informasi lebih lanjut kapan dan berapa harga Lenovo ThinkPad P15v G3 nanti di pasaran.