Denon Umumkan AH-C830NCW dan Denon AH-C630W, Duo Earbud Nirkabel Pertamanya
Meramaikan segmen earbud nirkabel, Denon meluncurkan earbud nirkabel perdananya. Tercatat ada dua model yang diumumkan yakni Denon AH-C830NCW dan dan Denon AH-C630W.
Fitur Denon AH-C830NCW dan Denon AH-C630W
Kedua earbud nirkabel ini hadir dengan desain yang mirip. Desainnya mengadopsi gaya AirPod. Bedanya, Denon AH-C830NCW ditambahkan aksen warna silver di bagian bawah stem. Walau begitu, rancangan bodi keduanya juga sudah tahan cipratan air dan keringat dengan peringkat IPX4.
Perbedaan utama keduanya hanya di driver dan fitur saja. Denon AH-C830NCW dilengkapi dengan fitur penangkal bising aktif, kemampuan deteksi saat terpasang di telinga, dan dukungan fitur pairing cepat dari Google. Denon AH-C630W tidak dilengkapi fitur-fitur tersebut.
Untuk menghasilkan suara Denon AH-C830NCW mengandalkan driver berbentuk oval. Dimensinya 11 x 10 mm. Sementara, driver Denon AH-C630W berbentuk bulat dengan diameter 10mm. Meski ukuran driver yang digunakan berbeda, pengaturan output suaranya tetap dilakukan oleh para spesialis audio Denon Sound Master. Jadi, bisa dipastikan keduanya menawarkan kualitas audio yang di atas rata-rata earbud nirkabel di kelas harganya.
Untuk daya tahan baterai Denon AH-C830NCW bisa digunakan hingga sekitar 6 jam. Dengan bantuan case pelindungnya pengguna bisa mendapatkan waktu guna tambahan hingga 24 jam. Sementara, Denon AH-C630W lebih singkat. Hanya 4.5 jam dengan total waktu guna hingga 18 jam dengan bantuan case pelindungnya.
Harga Denon AH-C830NCW dan Denon AH-C630W
Denon AH-C830NCW dan Denon AH-C630W sudah tersedia melalui situs Denon. Harga Denon AH-C830NCW US$159 atau sekitar 2,2 juta Rupiah dan Denon AH-C630W US$99 atau sekitar 1,4 Juta Rupiah.