Quantcast
Home GadgetAudioNewsProduct News

Sony LSPX-S3: Speaker Portabel Sekaligus Lampu Meja

Generasi ketiga Glass Sound Speaker dari Sony resmi diumumkan. Sony LSPX-S3 kini hadir dengan desain yang lebih segar dan harga jual yang lebih murah dari generasi keduanya, LSPX-S2.

Sony LSPX S3 1

Fitur Sony LSPX-S3

Sony LSPX-S Series Glass Sound Speaker adalah lini speaker portabel yang menggabungkan fungsi speaker dan lampu meja. Desainnya tetap minimalis. Jadi, bisa selaras dengan segala gaya interior di ruangan.

Pembaruan lain yang dibawanya ada di sektor speaker. LSPX-S3 membawa driver speaker berdiameter 46mm. Ukuran drivernya tersebut 32% lebih besar dari LSPX-S2. Dengan rancangannya yang unik, dan teknologi Sony Advanced Vertical Drive memungkinkan speaker menggetarkan gelas kaca vertikal yang dimilikinya sehingga suara bisa tersebar merata 360 derajat di ruangan.

Sony LSPX S3 3

Sementara, fungsinya sebagai lampu meja pengguna bisa memilih dua mode pencahayaan Candlelight. Tingkat gelap terangnya juga bisa diatur dengan 32 tingkatan yang bisa bisa dipilih sesuai kebutuhan. Pengaturannya bisa melalui aplikasinya yang tersedia di platform iOS dan Android.

Untuk fitur Sony LSPX-S3 yang lain speaker ini telah mendukung LDAC untuk streaming audio resolusi tinggi atau Hi-res Audio dan dilengkapi mikrofon terintegrasi. Untuk asupan tenaganya mengandalkan baterai isi ulang yang bisa digunakan hingga sekitar 8 jam untuk sekali isi ulang baterai. Pengisian baterainya bisa melalui port USB-C yang tersedia.

Sony LSPX S3 2

Harga Sony LSPX-S3

Speaker ini akan mulai tersedia di pasaran bulan Agustus 2021. Harga Sony LSPX-S3 US$349.99. Harganya ini lebih murah sekitar US$100 dari LSPX-S2 generasi keduanya.

Back to top button