Quantcast
KomputerAksesoris KomputerNews

Seagate One Touch SSD: SSD Eksternal Ringkas dan Tangguh dengan Kapasitas Hingga 2TB

Koleksi SSD portabel dari Seagate bertambah. Produk teranyarnya adalah One Touch SSD. SSD ini tampil keren dengan desain modern yang memadukan bodi alumunium dan lapisan material kain di kedua sisi bodinya.

Seagate One Touch SSD 3

Fitur Seagate One Touch SSD

Selain desain yang keren One Touch SSD juga hadir dengan menawarkan performa yang cepat. Jadi, bisa bersaing dengan SSD NVMe. Mengandalkan koneksi USB 3.2 Gen 2 USB-C SSD ini menawarkan kecepatan pemindahan data hingga 1030 MB/detik. Sangat ideal untuk mencadangkan file berukuran besar seperti foto dan video. Tidak hanya ke perangkat PC, SSD ini juga bisa tersambung ke smartphone atau tablet Android lewat port USB-C tersebut.

Seagate One Touch SSD 2

Untuk pilihan kapasitas One Touch SSD tersedia dengan tiga opsi pilihan. Paling kecil kapasitasnya 500GB, dan tersedia opsi kapasitas 1TB dan 2TB. Fitur Seagate One Touch SSD yang lain rancangannya juga tangguh. Tahan jatuh hingga ketinggian 2 meter. Semua data yang tersimpan di SSD ini juga dipastikan aman dengan dukungan fitur pengaman berbasis enkripsi AES-256. Seagate juga melengkapinya dengan Seagate Toolkit software yang berguna untuk mempermudah backup dan recovery data.

Harga Seagate One Touch SSD

Seagate One Touch SSD saat ini sudah tersedia di Indonesia dan dijual dengan harga mulai 1 jutaan Rupiah untuk kapasitas 500GB. Pilihan warnanya ada tiga yakni hitam, biru dan abu-abu.

Back to top button