Quantcast
KomputerAksesoris KomputerNews

[CES 2021] D-Link DWA-AX1850: USB Dongle dengan Dukungan WiFi 6

WiFi 6 atau yang lebih dikenal dengan WiFi 802.11ax secara perlahan telah menjadi standar konektivitas di laptop dan smartphone keluaran terbaru. Nah, bagi pengguna laptop atau desktop PC yang belum mendukung WiFi 6, D-Link menghadirkan solusinya lewat D-Link DWA-AX1850.

D Link DWA AX1850 1

Fitur D-Link DWA-AX1850

D-Link DWA-AX1850 hadir dengan desain USB dongle. Mirip flashdisk USB pada umumnya. Perangkat ini telah dilengkapi dengan teknologi MU-MIMO dan OFDMA untuk memecah bandwith melalui jalur terpisah. Dengan begitu, jika ada lebih dari satu perangkat yang terhubung ke router yang telah mendukung MU-MIMO, jalur bandwith tidak akan dipecah karena masing-masing perangkat akan mendapatkan satu jalur bandwith. Ini memungkinkan kecepatan akses ke jaringan tiap perangkat akan mendapat prioritas bandwith yang sama.

Kecepatan aksesnya juga sangat tinggi dengan kecepatan hingga 574 Mbps lewat jaringan 2.4 Hz. Sementara, untuk kemampuan pemindahan data D-Link DWA-AX1850 juga mendukung kecepatan hingga 1.2 Gbps lewat jaringan 5 Hz. Selain itu, sebagai fitur pengaman pengguna bisa memanfaatkan fitur enkripsi WPA3.

D Link DWA AX1850 2

Jika dibandingkan WiFi 5, teknologi WiFi 6 memang khusus dirancang untuk mengurangi kemacetan jaringan dan menawarkan kecepatan akses yang lebih tinggi. Walau begitu, untuk menikmati semua keunggulan D-Link DWA-AX1850 Anda tetap wajib terhubung ke router yang juga telah mendukung WiFi 6.

Harga D-Link DWA-AX1850

D-Link DWA-AX1850 sudah dipastikan akan tersedia di pasaran tahun 2021 ini. Untuk harga D-Link DWA-AX1850 US$100 atau sekitar 1,4 juta Rupiah.

Back to top button