Quantcast
Komputer2-in-1 notebookNews

Dynabook V8: Laptop Konvertibel Ringan dengan Intel Tiger Lake dan ThunderBolt 4

Dynabook mengumumkan laptop Dynabook V8. Laptop ini masuk di kategori konvertibel dengan mengadopsi desain yang ringkas dan ringan.

Dynabook V8 2

Desain Dynabook V8

Dynabook V8 datang dengan panel layar sentuh Full HD IGZO yang berukuran 13.3 inci. Rancangan bodinya yang ringkas dan ringan punya ketebalan sekitar 17,78 mm dan bobot sekitar 0,99 Kg. Cukup ringkas dan ringan untuk diajak mobilitas.

Spesifikasi Dynabook V8

Di balik rancangan bodinya tersebut Dynabook membawa spesifikasi yang bertenaga. Dapur pacunya dipercayakan pada prosesor Intel Core generasi Ke-11, Intel Core i7-1165G7. RAM yang didukungnya hingga 16GB, tapi cukup disayangkan tidak ada opsi upgrade karena menggunakan konfigurasi onboard. Sementara, untuk ruang penyimpanan tersedia SSD dengan kapasitas 512GB. Di sektor grafis, Dynabook V8 didukung GPU Intel Iris Xe.

Dynabook V8 1

Dynabook V8 juga tidak pelit konektivitas. Bahkan, di laptop ini tersedia dua port Thunderbolt 4 yang menawarkan akses pemindahan data lebih cepat. Tersedia juga port HDMI, port USB 3.1 Gen 1, port jack audio 3,5mm , dan slot pembaca kartu memori SD. Untuk fitur lain, tersedia dukungan keyboard backlit, pena stylus aktif, speaker dari pabrikan harman kardon dengan dukungan Dolby Atmos dan telah dilengkapi WiFi6.

Dynabook V8 3

Harga Dynabook V8

Dynabook V8 akan tersedia di pasaran Jepang lebih dulu. Harga Dynabook V8 sekitar US$2100 atau di kisaran 29 juta Rupiah. Belum ada info kapan laptop ini akan tersedia di Indonesia.

Back to top button