Quantcast
Gadget GuideMobile GadgetSmartphone

Inilah Kelebihan dan Kekurangan Redmi 9C, Smartphone Murah dengan Tiga Kamera

Xiaomi Redmi 9C hadir sebagai opsi yang cukup menarik bagi pengguna dengan budget terbatas yang ingin memiliki smartphone dengan tiga kamera belakang. Satu hal yang kami suka, Xiaomi merancang kamera tersebut bukan cuma sebagai gimmick belaka. Sebaliknya, kemampuannya dalam mengabadikan momen tergolong cukup baik di kelasnya.

Nah, untuk Anda yang berminat meminang Redmi 9C dalam waktu dekat, berikut kami sajikan apa saja yang menjadi kelebihan dan kekurangan smartphone seharga 1,3 jutaan rupiah ini.

Kelebihan Redmi 9C

Bodi nyaman digenggam dan tidak mudah kotor oleh bekas jari

Redmi 9C 2

Pada Redmi 9C Anda akan disuguhkan tekstur anti-slip di bagian belakang yang terasa amat nyaman ketika bersentuhan dengan tangan, dan cukup membantu untuk meningkatkan sensasi genggaman yang mantap. Dimensinya pas dan bobotnya pun lumayan ringan meski kapasitas baterai yang ditanamkan cukup besar, 5.000 mAh.

Layar besar dengan tampilan gambar yang cukup baik

Redmi 9C Sunrise Orange 1

Xiaomi memasang layar IPS berukuran 6,53 inci pada Redmi 9C. Resolusinya masih HD+ saja dan cukup wajar untuk ukuran harganya. Layar ini punya aspect ratio 20:9 dengan tingkat kecerahan maksimal 400 nit, lengkap dengan mode Sunlight. Secara keseluruhan tampilan gambarnya cukup baik untuk menunjang berbagai kebutuhan.

Sudah dibekali sensor sidik jari

Berbeda dengan Redmi 9A, Redmi 9C sudah dilengkapi sensor sidik jari yang membuat fitur keamanannya lebih lengkap sekaligus praktis. Perlu digarisbawahi pula, tidak semua smartphone dengan harga di bawah 1,5 juta dibekali sensor sidik jari. Karena itu, ini merupakan nilai plus yang layak Anda pertimbangkan.

Redmi 9C Sunrise Orange 4

Hasil foto cukup oke di kondisi cahaya yang ideal

Dibanding Redmi 9A, Redmi 9C menawarkan konfigurasi kamera yang jauh lebih lengkap. Anda akan menemukan kamera utama 13 megapixel f/2.2, kamera makro 2 megapixel, dan depth sensor 2 megapixel. Sementara untuk selfie, Xiaomi membenamkan kamera 5 megapixel f/2.2.

Jujur saja, awalnya kami tidak berharap banyak pada kamera Redmi 9C. Kalaupun hasilnya kurang oke, bagi kami cukup wajar dan sesuai ekspektasi awal dari sebuah smartphone 1,3 juta rupiah. Tapi ternyata, hasil foto di kondisi cahaya yang ideal tampak cukup bagus! Detail-nya lumayan oke dan warnanya cenderung natural.

Hasil foto Redmi 9C (5)

Baterai tahan lama

Baterai dengan kapasitas 5.000 mAh dipadukan dengan komposisi hardware yang di atas kertas tidak terlalu rakus daya, hasilnya adalah daya tahan baterai ekstra lama yang memungkinkan Redmi 9C digunakan hingga maksimal 2 hari. Sangat memuaskan.

Kekurangan Redmi 9C

Kinerja harus lebih dioptimalkan lagi

Sayangnya meski dipersenjatai chipset MediaTek Helio G35 yang di atas kertas lebih tinggi dari Helio G25 pada Redmi 9A, kinerja Redmi 9C masih harus dioptimalkan lagi. Tapi untuk pemakaian sehari-hari dengan skenario pengguna casual yang memanfaatkan smartphone untuk kebutuhan seperti chatting dan media sosial, performa Redmi 9C tetap tergolong memadai.

Redmi 9C Sunrise Orange 3

Charging lambat

Untuk charging, dengan charger bawaan 10W yang ada dalam dus penjualannya, butuh waktu sekitar 3 jam agar dapat terisi penuh 100 persen.

Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan Redmi 9C. Xiaomi Redmi 9C bisa menjadi pilihan yang ideal untuk Anda yang menginginkan smartphone Android murah sebagai daily driver.

2 komentar

Back to top button