Quantcast
Aksesoris GadgetFoto & VideoMobile Gadget

Lexar Type-C CFexpress Card Reader: Pembaca Kartu Memori CFexpress Berkecepatan Tinggi Paling Murah

Perkembangan teknologi kartu memori saat ini menawarkan kemampuan baca tulis yang sangat cepat dengan kapasitas yang semakin besar. Untuk itulah agar bisa lebih mempercepat pemindahan foto dan video dari kartu memori ke komputer, Lexar meluncurkan perangkat pembaca kartu memori berkecepatan tinggi yang diberi nama Lexar Type-C CFexpress Card Reader.

Lexar Type C CFexpress Card Reader 3

Desain Lexar Type-C CFexpress Card Reader

Sesuai namanya, perangkat ini hadir untuk pengguna kartu memori CFexpress. Agar mudah dibawa mobilitas ke mana saja oleh pengguna, Lexar Type-C CFexpress Card Reader disiapkan dengan rancangan yang sangat ringkas. Dimensinya hanya sekitar 5.6cm x 4.7cm x 1.3cm. Sangat mungil dan bisa dimasukkan ke dalam saku celana dengan mudah. Selain itu, pembaca kartu memori ini juga bisa digunakan di lingkungan dengan temperatur -10 hingga 70 derajat celcius.

Untuk konektivitasnya, Lexar Type-C CFexpress Card Reader mengusung konektivitas USB 3.1 Gen 2 Type-C. Menurut Lexar, berkat konektivitas tersebut Lexar Type-C CFexpress Card Reader mampu menawarkan kecepatan baca hingga 1,050MB/detik. Di dalam paket pembeliannya juga sudah termasuk dengan kabel USB Type-C ke USB Type-A. Jadi, untuk pengguna MacBook atau laptop yang hanya menyediakan port USB Type-C saja harus merogoh kocek ekstra untuk membeli kabel USB Type-C ke USB Type-C.

Harga dan ketersediaan Lexar Type-C CFexpress Card Reader

Lexar Type-C CFexpress Card Reader dijual dengan harga US$50. Harga jualnya ini merupakan yang termurah jika dibandingkan dengan produk sejenis dari pabrikan lain seperti SanDisk, Sony, ProGrade dan Delkin.

Back to top button