Laptop bisnis tangguh yang tipis dan ringan dari Lenovo, ThinkPad X1 Carbon, kembali mendapat saudara baru. Memasuki generasinya yang kedelapan, ThinkPad X1 Carbon Gen 8 mendapat sentuhan pembaruan di beberapa sektor.
Dua Opsi layar baru
Dibandingkan saudaranya, ThinkPad X1 Carbon Gen 7, yang meluncur di tahun lalu ThinkPad X1 Carbon Gen 8 kini menawarkan dua opsi layar baru. Opsi layar yang tersedia antara lain panel layar 14 inci yang resolusinya Full HD dengan tingkat kecerahan 500 nit dan layar 14 inci dengan fitur PrivacyGuard yang memungkinkan layar tidak akan bisa dilihat oleh orang di sekitar. Selain dua opsi layar baru tersebut, Lenovo juga masih menyediakan opsi layar lain dengan opsi layar sentuh, layar 4K, atau layar dengan dukungan Dolby Vision.
Mendukung WiFi 6 dan Keyboard dengan tombol panggilan VoIP
Pembaruan kemudian merambat ke sektor konektivitasnya. Lenovo ThinkPad X1 Carbon Gen 8 akan dilengkapi dengan dukungan konektivitas WiFi 6 (802.11ax). Sektor keyboardnya juga turut mendapat pembaruan. Di keyboard ThinkPad X1 Carbon Gen 8 kini tersedia tombol untuk melakukan panggilan VoIP lewat Skype atau layanan lain.
Spesifikasi masih sama seperti ThinkPad X1 Carbon Gen 7
Selain pembaruan di atas sektor spesifikasinya nyaris tidak ada pembaruan. Spesifikasinya masih sama seperti ThinkPad X1 Carbon Gen 7. ThinkPad X1 Carbon Gen 8 tersedia dengan prosesor Intel Core Generasi Ke-10, mendukung RAM hingga 16GB, dan tersedia ruang penyimpanan SSD PCIe dengan kapasitas hingga 2TB. Profil bodinya yang tipis dan ringan pun masih sama dengan bobot sekitar 1,09 Kg dan ketebalan bodi sekitar 14.9 mm.
Lenovo ThinkPad X1 Carbon Gen 8 rencananya akan tersedia di pasaran akhir tahun ini dengan harga jual mulai dari US$1499.