Quantcast
Audio VideoMobile GadgetNews

JBL Reflect Eternal: Headphone Nirkabel dengan Fitur Pengisian Baterai Otomatis

Di pasaran saat ini memang sudah tersedia headphone nirkabel yang menawarkan waktu guna lebih dari 24 jam tanpa henti. Tapi, JBL nampaknya punya ide headphone nirkabel yang lebih menarik lewat produk teranyarnya yang diberi nama Reflect Eternal.

JBL Reflect Eternal 1

Baterai tidak akan habis

JBL Reflect Eternal adalah headphone nirkabel yang mengandalkan panel surya untuk mengisi ulang baterainya. Dengan mengusung material Powerfoyle dari Exeger, daya baterainya bisa secara otomatis terisi ulang lewat cahaya matahari di luar ruangan atau cahaya lampu di dalam ruangan. Artinya, secara teori pengguna tidak akan kehabisan baterai di manapun berada.

JBL Reflect Eternal 2

Menurut JBL, selama 90 menit berada di bawah cahaya matahari baterainya bisa terisi penuh dan bisa digunakan hingga sekitar 68 jam. Pengguna juga masih dimungkinkan untuk isi ulang baterai lewat colokan listrik. Hanya dengan waktu isi ulang 15 menit headphone ini bisa digunakan hingga sekitar 2 jam.

Untuk fitur lain, JBL Reflect Eternal dilengkapi dengan mic untuk panggilan telepon, mendukung asisten virtual Google Assistant dan Alexa, dilengkapi Bluetooth 5.0 dan telah dirancang tahan air dengan rating IPX4. Jadi headphone ini masih bisa menemani Anda saat hujan atau berolahraga.

JBL Reflect Eternal rencananya akan tersedia di bulan Oktober 2020. Untuk harga jualnya dipatok US$165. JBL juga telah membuka pre-order headphone ini lewat situs pengumpulan dana Indiegogo. Selama masa pre-order JBL Reflect Eternal bisa dibeli dengan harga US$99.

Back to top button