Foto & VideoKamera MirrorlessKamera sakuNews

Sony Resmikan Kehadiran a7R IV dan RX100 VII di Alpha Festival 2019

Sukses dengan Sony Alpha Festival 2018, Sony kembali menggelar Sony Alpha Festival 2019 di tanggal 24-25 Agustus lalu. Tidak hanya memamerkan seluruh jajaran kamera, lensa dan aksesoris untuk foto dan video, di acara ini Sony juga turut merilis dua kamera terbarunya yakni Sony a7R IV dan Sony RX100 VII.

Sony alpha festival 2019 1

“Sebagai merek kamera terdepan di Indonesia, tahun ini Sony kembali mengadakan Alpha Festival, yang merupakan destinasi wajib pagi para penggemar fotografi. Sony ingin memberikan kesempatan kepada para penggemar fotografi untuk melihat dan mencoba langsung rangkaian lengkap produk digital imaging Sony, termasuk dua produk baru yang diluncurkan pada hari ini – a7R IV dan RX100 VII. ” ujar Kazuteru Makiyama, President Director, PT Sony Indonesia.

brian smith sony alpha festival 2019 2

Selain mengumumkan Sony a7R IV dan Sony RX100 VII, di Alpha Festival 2019 pengunjung bisa berjumpa dan langsung mencicipi rangkaian produk kamera dan lensa Sony lainnya seperti Sony a9, a7S II, a7 II, a7R III, a6400 dan RX10 IV yang hadir di beberapa zona yang telah disediakan. Bahkan, Sony menyediakan Zona khusus yang memungkinkan pengunjung bisa menemui dan berbincang langsung dengan para fotografer profesional. Untuk menambah pengetahuan Anda seputar fotografi, Alpha Festival 2019 turut menghadirkan workshop dengan beragam macam tema seputar fotografi.

Sony a7R IV akan tersedia di bulan Oktober 2019 dengan harga jual Rp49.999.000 untuk bodi saja. Dapatkan paket khusus seharga Rp 49.999.000 untuk pembelian Alpha 7R IV secara pre-order dari tanggal 24 Agustus – 8 September 2019: Alpha 7R IV + memory card SF-G64T, senilai Rp2.400.000 + exclusive peak design camera strap, senilai Rp1.175.000 + pelindung layar PCK-LG1, senilai Rp499.000

Sementara RX100 VII akan tersedia di Indonesia mulai bulan Oktober 2019 dengan harga Rp.17.999.000 (camera only) dan tersedia paket khusus seharga Rp18.999.000 untuk pembelian RX100 VII vlogging package secara pre-order dari tanggal 24 Agustus – 8 September 2019: RX100 VII vlogging package (termasuk baterai NP-BX1 + shooting grip VCT-SGR1 + RX bracket) + LCJ-RXK case, senilai Rp999.000 + mikrofon ECM-XYSTIM, senilai Rp1.699.000.

Artikel terkait

Back to top button