Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Mencoba Kemampuan Gaming Redmi 7, Smartphone Terjangkau dengan Snapdragon 632

Dalam acara ‘Picnic Day with Xiaomi’ pekan lalu, kami dan beberapa awak media lainnya tidak hanya diajak mengeksplorasi kamera dari Redmi Note 7 untuk mengabadikan berbagai spot menarik di Kawasan Kota Tua, Jakarta. Pada kesempatan yang sama, Xiaomi juga ingin memamerkan kemampuan gaming dari smartphone mereka lainnya yang harganya lebih murah, yakni Redmi 7.

Redmi 7 Indonesia 1

Seperti diketahui, handphone Xiaomi yang satu ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yakni mulai dari 1,6 juta rupiah untuk varian 2/16GB, dan 1,9 juta rupiah untuk varian 3/32GB. Untuk menunjang performanya, Redmi 7 mengandalkan SoC Qualcomm Snapdragon 632.

Bagi yang gemar bermain game, kombinasi tersebut sekilas memang tidak terlalu menggiurkan. Meski begitu, Xiaomi tampaknya cukup yakin Redmi 7 masih oke untuk urusan gaming. Yuk, langsung saja simak pengalaman kami saat bermain game di acara Picnic Day with Xiaomi:

PUBG Mobile: lancar di pengaturan grafis rendah

Redmi 7 PUBG

Judul pertama yang kami mainkan adalah PUBG Mobile. Siapa yang tidak kenal game ini. Di kalangan mobile gamer, PUBG Mobile bisa dibilang termasuk salah satu yang paling populer, sekaligus lumayan berat untuk mampu dijalankan di pengaturan grafis tinggi.

Secara default PUBG Mobile akan memilih setting grafis Low, menyesuaikan dengan kemampuan hardware. Selama permainan kami merasa game berjalan dengan mulus tanpa kendala lag yang berarti. Frame rate juga stabil dan kontrol terasa responsif. Yang tidak kalah penting, suhu Redmi 7 tidak panas.

PUBG Redmi 7

Sekadar informasi, Redmi 7 dibekali fitur Game Speed Booster, yang akan menghentikan sinkronisasi aplikasi pada background, mencegah penggantian jaringan, meningkatkan penggunaan CPU, hingga mencegah munculnya notifikasi yang mengganggu pada saat bermain game.

Mobile Legends: bisa setting High

Pada acara Picnic Day with Xiaomi, Xiaomi memang hanya mengajak kami untuk memainkan PUBG Mobile. Tapi untuk lebih membuktikan performa, kami coba juga menjalankan Mobile Legends: Bang Bang yang merupakan game paling populer di genre MOBA.

Yang menarik, dengan Snapdragon 632 ternyata game ini bisa dimainkan di setting High alias yang paling tinggi. Meski begitu, mode High Frame Rate belum bisa diaktifkan. Selama permainan kami merasa Mobile Legends dapat berjalan lancar dan stabil. Kualitas grafis juga terlihat cukup tajam.

Asphalt 9: frame rate stabil

Redmi 7 Asphalt 9

Game yang kami coba selanjutnya adalah Asphalt 9: Legends. Sama seperti PUBG Mobile, secara default game akan berjalan di setting grafis rendah. Hasilnya, kualitas gambar tampak kurang tajam dan tidak memanjakan mata. Walaupun demikian, Redmi 7 cukup mampu menghadirkan frame rate yang stabil selama menjalankan Asphalt 9.

Nyaman untuk multitasking

Selain bermain game, Xiaomi juga mengajak awak media untuk mencoba melakukan multitasking di Redmi 7. Kami mencoba mengerjakan dua hal sekaligus menggunakan fungsi Split Screen, yakni menonton YouTube dan berkomunikasi lewat aplikasi Telegram, dan hasilnya memang terasa lancar dan nyaman.

Sekadar informasi tambahan, Redmi 7 dibekali layar 6,26 inci dengan resolusi HD+ dan telah memiliki sertifikasi TUV Rheinland. Bagian atas layarnya dihiasi poni minimalis yang menampung kamera selfie 8 megapixel. Sedangkan kamera belakangnya mengusung konfiguras 12 megapixel + 2 megapixel.

Xiaomi Redmi 7

Sementara untuk urusan daya, Redmi 7 mengandalkan baterai 4.000 mAh. Xiaomi mengklaim baterai ini bisa mendukung waktu standby hingga 400 jam. Untuk sistem keamanan, pengguna diberikan sensor sidik jari yang terletak di bagian belakang ponsel.

Dengan penawaran tersebut, Redmi 7 bisa menjadi opsi menarik untuk Anda yang punya budget terbatas, namun ingin memiliki smartphone yang nyaman sebagai daily driver.

Back to top button